Malam Ini! Bahrain Gelar Latihan Pertama di Jakarta Jelang Lawan Timnas Indonesia, di Lapangan A GBK Pukul 19.30 WIB

Bola.net - Bahrain telah tiba di Jakarta pada Jumat (21/3/2025) usai terbang dari Jepang. Dilmun's Warriors akan melawan Timnas Indonesia dalam lanjutan Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C.
"Terima kasih Indonesia telah memfasilitasi kedatangan kami. Sambutan hangat oleh orang-orang baik dn negara yang hebat," ujar Bahrain dilansir dari akun Instagram Federasi Sepak Bola Bahrain, Jumat (21/3).
Bahrain menelan kekalahan dari Jepang pada Kamis (20/3) di Saitama Stadium 2002, Saitama sebelum lawatannya ke Jakarta. Sempat memberikan perlawanan, Dilmun's Warriors takluk 0-2.
Bahrain bakal menantang Timnas Indonesia dalam Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Selasa (25/3) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Gelar Latihan Perdana di Jakarta

Sebagai bagian dari persiapan untuk menghadapi Timnas Indonesia, Bahrain bakal melakoni latihan perdananya di Jakarta pada Sabtu (22/3) pukul 19.30 WIB. Latihan diadakan di Lapangan A GBK, Jakarta, berdasarkan informasi yang diterima dari PSSI.
Adapun, Bahrain dan Timnas Indonesia sama-sama mengoleksi enam poin dari tujuh pertandingan di klasemen Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Selasa (25/3). Namun, Skuad Garuda bertengger di posisi keempat dan Dilmun's Warriors di urutan kelima.
Dalam pertemuan pertama pada 10 Oktober 2024 di Bahrain National Stadium, Riffa, kedua kesebelasan bermain imbang 2-2 yang diiringi kepemimpinan kontroversial wasit Ahmed Al-Kaf dari Oman.
Bahrain sempat meminta pertandingan kontra Timnas Indonesia dalam leg kedua digelar di tempat yang netral lantaran merasa mendapatkan teror yang serius. Namun, ditolak Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain

Timnas Indonesia vs Bahrain
Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Selasa, 25 Maret 2024
20:45 WIB
Siaran langsung: RCTI, GTV
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp20 ribu per bulan, sedangkan paket Premium Sports mulai Rp40 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Klasemen Grup C
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia (c) AFC
(Bola.net/Fitri Apriani)
Jangan Lewatkan!
- Mental Pemain Timnas Indonesia Dipompa untuk Menghadapi Bahrain Usai Sempat Oleng Buntut Dihajar Australia
- Timnas Indonesia Terus Pantau Kondisi Mees Hilgers dan Sandy Walsh yang Cedera untuk Melawan Bahrain
- 3 dari 4 Kiper Timnas Indonesia Termasuk Emil Audero Digeber dalam Latihan di Jakarta Menjelang Melawan Bahrain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16
-
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
-
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR