Perbandingan Statistik Timnas Indonesia U-17 Vs Mali di Piala Kemerdekaan 2025: Garua Muda Siaga 1, Lawan Gacor Banget

Bola.net - Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi partai penentuan di Piala Kemerdekaan 2025. Garuda Muda bakal bertemu Mali pada Senin (18/8) di Stadion Utama Sumatera Utara, Deli Serdang.
Kedua negara sama-sama produktif di Piala Kemerdekaan 2025. Mali memuncaki klasemen lewat enam poin dari dua laga. Mali mencetak sembilan gol dan kebobolan tiga gol.
Mali mengarungi Piala Kemerdekaan 2025 dengan impresif usai membantai Uzbekistan 5-1 pada Selasa (12/8). Mali kemudian menghajar Tajikistan pada Jumat (15/8).
Berdasarkan histori, Mali merupakan peserta paling hebat ketimbang tiga kontestan lainnya termasuk Timnas Indonesia U-17. Mali keluar sebagai posisi ketiga Piala Dunia U-17 2023.
Catatan Timnas Indonesia
Sementara itu, start Timnas Indonesia U-17 terbilang lambat di Piala Kemerdekaan 2025. Garuda Muda ditahan seri Tajikistan 2-2 pada Selasa (12/8).
Namun, Timnas Indonesia U-17 sukses bangkit pada partai kedua Piala Kemerdekaan 2025. Anak asuh Nova Arianto ini secara meyakinkan mengalahkan Uzbekistan 2-0 pada Jumat (15/8).
Timnas Indonesia U-17 pun bertengger di posisi kedua klasemen Piala Kemerdekaan 2025. Garuda Muda mengoleksi empat poin dengan mencetak empat gol dan kebobolan dua gol.
"Evaluasi terus kami lakukan, termasuk menganalisis bagaimana Mali bermain. Dari situ kita akan lihat strategi apa yang harus dibuat," ujar pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto.
"Semoga pemain siap, punya mental yang baik, dan bisa mendapatkan hasil maksimal," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Mali: Laga Penentu Juara Piala Kemerdekaan 2025
- Momen-momen Menarik Uzbekistan U-17 vs Indonesia U-17: Finishing Keren Dimas, Tangan Nakal Bek Uzbekistan
- Partai Penentuan Piala Kemerdekaan 2025: Pelatih Timnas Indonesia U-17 Analisis Kekuatan Mali, Peringkat 3 Piala Dunia U-17 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-17 Jadi Runner-up Piala Kemerdekaan 2025
Tim Nasional 18 Agustus 2025, 23:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR