
Bola.net - Klub Lechia Gdansk memuji penampilan pemainnya yakni Egy Maulana Vikri bersama Timnas Indonesia U-22 di pentas SEA Games 2019.
Egy menjadi salah satu pemain andalan pelatih Indra Sjafri di ajang SEA Games 2019 di Filipina ini. Sejauh ini ia sudah berhasil membawa Timnas Indonesia U-22 lolos ke final cabor sepak bola.
Tiket ke final direbut oleh skuat Garuda Muda setelah berhasil mengalahkan Myanmar, di Rizal Memoriam Stadium, Manila, Sabtu (07/12/2019). Di laga itu timnas Indonesia U-22 berhasil menang dengan skor 4-2 melalui babak perpanjangan waktu.
"Egy Maulana Vikri turut mencetak gol bagi Timnas Indonesia U-22," tulis judul sebuah artikel di website Lechia Gdansk. "Egy bersama Timnas Indonesia U-22 akan bermain di final SEA Games 2019," ujar peserta Ekstraklasa Liga Polandia itu di akun Twitternya, @LechiaGdanskSA.
Satu Gol dan Satu Assist
Egy adalah pencetak gol kedua Timnas Indonesia U-22 ke gawang Myanmar. Pada menit ke-72, pemain bernomor punggung sepuluh ini menyambut umpan tendangan bebas Bagas Adi Nugroho dengan sundulan kepala.
Kontribusi lainnya dari Egy adalah memberikan umpan kepada Evan Dimas untuk gol pertama Timnas Indonesia U-22 pada menit ke-57. Umpan mendatarnya dari sisi sayap kanan berhasil disontek oleh pemain Barito Putera tersebut.
Indonezja 🇮🇩 w składzie z @Egymv1 zagra w finale Igrzysk Azji Południowo-Wschodniej 🏆! https://t.co/mHYRwstziH
— Lechia Gdańsk SA (@LechiaGdanskSA) December 7, 2019
"Gelandang Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri mencetak satu gol untuk Timnas Indonesia U-22 dalam kemenangan 4-1 atas Myanmar. Egy juga membuat satu assist untuk gol pertama timnya. Pada menit ke-105, Egy digantikan oleh Witan Sulaeman," bunyi isi artikel di laman Lechia Gdansk tersebut.
Empat Gol
Sejauh ini, Egy telah membukukan empat gol untuk Timnas Indonesia U-22. Egy jadi pemain tersubur kedua bagi timnya setelah Osvaldo Haay yang mengumpulkan delapan gol.
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, hampir selalu memasang Egy sebagai starter. Ia hanya absen menjadi pemain utama ketika tim berjulukan Garuda Muda kalah 1-2 dari Vietnam pada partai ketiga Grup B.
Sekarang, Egy Maulana Vikri bersama Timnas Indonesia U-22 tengah bersiap untuk menatap final SEA Games 2019. Lawan yang akan dihadapi ialah Vietnam. Pertandingan tersebut bakal berlangsung di Rizal Memorial Stadium, Manila, Selasa (10/12/2019).
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Wiwig Prayugi
Published: 8 Desember 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam di Final Sepak Bola SEA Games 2019
Tim Nasional 8 Desember 2019, 22:28
-
Performa Egy Maulana di SEA Games 2019 Dipuji Lechia Gdansk
Tim Nasional 8 Desember 2019, 22:01
-
Usai Lolos ke Final SEA Games 2019, Indra Sjafri Siap Tangani Timnas Indonesia
Tim Nasional 7 Desember 2019, 22:42
-
Final SEA Games 2019: Indonesia vs Vietnam
Tim Nasional 7 Desember 2019, 22:02
-
Pengakuan Pelatih Myanmar atas Kualitas Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 7 Desember 2019, 21:22
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR