
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, membeber apa alasan performa anak-anak asuhnya menurun ketika bersua Timor Leste U-20, Jumat (27/09/2024) malam WIB.
Skuad Indonesia U-20 kembali berlaga di babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Menghadapi Timor Leste di Stadion Madya, Jakarta, Garuda Nusantara menang 3-1.
Meski menang, permainan Timnas Indonesia U-20 tidak menjanjikan, khususnya pada babak kedua. Pasalnya setelah mencetak gol cepat di babak pertama melalui Jens Raven dan Riski Afrisal, Iqbal Dwijangge dan kawan-kawan justru kesulitan.
Puncaknya Timor Leste justru mencuri satu gol di babak kedua. Beruntung ada gol Muhamad Ragil yang membuat Timnas Indonesia U-20 menang 3-1.
Penjelasan Indra Sjafri

Pada sesi konferensi pers usai pertandingan, Indra Sjafri membeberkan alasan penurunan performa tim pada babak kedua. Hal itu terjadi karena adanya perubahan formasi di skuad Timnas Indonesia U-20.
"Pertandingan melawan Timor Leste di babak pertama sebenarnya kita sesuai dengan apa yang kita rencanakan dan terjadi gol cepat," bukanya.
"Tapi di babak kedua setelah kita melakukan pergantian pemain karena kebutuhan untuk jam istirahat mereka yang harus kita rotasi, dan kita juga ubah formasi 3-5-2 tapi tidak berjalan dengan baik."
"Bahkan Timor Leste malahan bisa melakukan serangan dengan mencetak satu gol," tambahnya.
Patut Disyukuri

Meskipun begitu, Indra Sjafri merasa keberhasilan meraih kemenangan di dua laga pertama Kualifikasi Piala Asia U-20 2024 layak disyukuri. Sebab kini mereka kini dalam posisi unggul atas Yaman U-20.
Timnas Indonesia U-20 unggul selisih gol atas Yaman dengan poin yang sama. Garuda Nusantara kini punya kans besar untuk jadi juara Grup F.
"Tapi bagaimanapun terima kasih untuk semua pemain dan berarti kita sudah punya nilai poin dengan selisih gol 7-1 dan tinggal satu pertandingan untuk bisa kita nanti lolos ke Piala Asia," ungkap Indra Sjafri.
Disadur dari: Bola.com/Hendry Wibowo
Published: 27/09/2024
Baca Juga:
- Hasil Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Timnas Timor Leste U-20 vs Timnas Indonesia U-20: 1-3
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2025
- Regulasi Kualifikasi Piala Asia U-20 2025: Bagaimana Peluang Timnas Indonesia?
- Hasil Lengkap dan Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
- Momen-momen Menarik Indonesia U-20 vs Timor Leste: Luis Figo Labrak Jens Raven & Jebol Gawang Indonesia
- Jens Raven Dapat Dukungan dari Orang Spesial pada Laga Timnas Indonesia U-20 Vs Timor Leste di Stadion Madya, Siapa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Performa Timnas Indonesia U-20 Menurun Di Babak Kedua Lawan Timor Leste U-20, Kenapa Begitu?
Tim Nasional 27 September 2024, 22:58
-
Timnas Indonesia U-20 vs Timor Leste, Indra Sjafri Pakai Formasi 3-4-3 atau 3-5-2?
Tim Nasional 27 September 2024, 07:50
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR