
Bola.net - Timnas Indonesia bakal menghadapi tantangan alot di final Piala AFF 2020 mendatang. Mereka akan bermain melawan Thailand dalam duel dua leg yang bakal berlangsung sengit.
Laga leg pertama akan berlangsung pada Rabu (29/12/2021) malam WIB. Sementara laga leg kedua akan berlangsung pada 1 Januari 2022 mendatang. Kedua pertandingan itu akan dilangsungkan di Stadion Nasional Singapura.
Ada catatan menarik mengenai kostum Timnas Indonesia. Pada kedua leg babak final nanti, kemungkinan besar tim asuhan Shin Tae-yong bisa menggunakan kostum kandang kebesaran yakni jersey merah, celana putih dan kaus kaki merah.
Sebab, Thailand di tahun ini menggunakan warna biru sebagai warna untuk jersey utama mereka. Dengan demikian, kemungkinan besar kedua tim akan mengenakan jersey kandang kebanggaan masing-masing di dua laga final nanti.
Kombinasi warna itu memang sangat identik dengan Indonesia. Kombinasi itu sangat mewakili bendera kebangsaan Indonesia yang berisi warna merah dan putih.
Membawa Semangat

Entah ada hubungannya atau tidak, Timnas Indonesia kerap tampil lebih baik ketika mengenakan kostum merah-putih. Paling tidak itu terlihat dari ajang Piala AFF 2020.
Indonesia sudah berlaga enam kali di ajang Piala AFF 2020. Dari enam laga itu, tiga kali Asnawi Mangkualam dan kolega mengenakan kostum kandang merah-putih.
Hebatnya, dari tiga kesempatan itu Indonesia selalu meraih kemenangan. Kamboja jadi korban pertama Indonesia. Di laga itu Tim Garuda menang 4-2.
Tuah kostum kandang kembali terlihat saat Indonesia jumpa Malaysia di laga terakhir fase grup. Di laga itu, Malaysia berhasil dihancurkan dengan skor telak 4-1.
Terakhir kali Indonesia mengenakan jersey kandang adalah saat mereka jumpa Singapura di leg kedua babak semifinal. Di laga itu Indonesia berhasil mengamankan skor 4-2.
Tak Kalah Mentereng

Sementara itu, seragam tandang yang berwarna putih-hijau juga sudah digunakan Indonesia sebanyak tiga kali di Piala AFF 2020. Dari tiga laga itu, Indonesia hanya meraih satu kemenangan dan dua hasil imbang.
Satu-satunya kemenangan diraih saat Indonesia menang 5-1 atas Laos di babak fase grup. Sementara itu saat jumpa Vietnam dan Singapura, tim asuhan Shin Tae-yong hanya bisa meraih hasil imbang.
Skor imbang 0-0 jadi skor akhir yang diraih atas Vietnam. Sementara saat jumpa Singapura di leg pertama semifinal, Indonesia harus berbagi angka 1-1 dengan The Lions.
Warna hijau sendiri sebenarnya cukup identik dengan Timnas Indonesia terutama di era 1950 an. Namun, warna itu sempat menghilang dari aksen seragam Timnas Indonesia.
Baru mulai tahun 2007 tepatnya di ajang Piala Asia 2007, warna hijau kembali jadi salah satu identitas di seragam tempur Timnas Indonesia. Warna hijau kerap digunakan sebagai aksen pelengkap jersey tandang Timnas Indonesia dari tahun tersebut hingga saat ini.
Disadur dari: Bola.com (Bayu Satio/Aryo Atmaja) 28 Desember 2021
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Thailand: Supachok Sarachat
Tim Nasional 29 Desember 2021, 23:29
-
Highlights Leg 1 Final Piala AFF 2020: Indonesia Dipermak Thailand 0-4
Tim Nasional 29 Desember 2021, 22:59
-
Shin Tae-yong: Thailand Sempurna, Comeback Nyaris Tidak Mungkin!
Tim Nasional 29 Desember 2021, 22:11
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR