
Bola.net - - Tugas berat dihadapi timnas Indonesia U-19 jelang pertarungan melawan Jepang di perempat final Piala AFC U-19. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (28/10/2018) malam.
Perbandingan di atas kertas menunjukkan Timnas Indonesia U-19 kurang diunggulkan pada laga nanti, meski rekor melawan Jepang -yang merupakan juara bertahan Piala AFC U-19- tidak terlalu buruk.
Timnas tercatat sudah bertemu Jepang dua kali di Piala AFC U-19. Duel pertama hadir pada perebutan tempat tiga turnamen edisi 1960.
Sama-sama jadi runner-up di grup masing-masing, Garuda Nusantara harus mengakui keunggulan Jepang 2-3.
Timnas Indonesia U-19 kembali meladeni Jepang setahun berselang. Sama-sama masuk Grup A, timnas sukses membalas dendam dan berjaya 2-1.
Tumbang di Bandung
Sementara duel teranyar hadir pada kualifikasi Piala AFC 2010. Tergabung di Grup B, timnas menyerah tujuh gol tanpa balas di Stadion Si Jalak Harupat, November 2009.
Hasil itu membawa Jepang keluar sebagai juara grup dengan rekor 100 persen kemenangan di lima pertandingan. Sebaliknya, Indonesia gagal lolos ke turnamen utama karena hanya menempati posisi tiga di bawah Australia.
Sebagai informasi, timnas Indonesia U-19 lolos ke babak delapan besar sebagai runner up Grup A Piala AFC U-19. Sementara Jepang merupakan juara Grup B yang selalu menang di tiga pertandingan penyisihan grup.
Sumber: bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Pastikan 40.781 Tiket Online Timnas Indonesia U-19 Vs Jepang U-19 Habis Terjual
Tim Nasional 26 Oktober 2018, 20:10
-
Jelang Lawan Timnas Indonesia U-19, Latihan Jepang U-19 Hanya Dihadiri 8 Pemain
Tim Nasional 26 Oktober 2018, 18:30
-
Piala Asia U-19: Jelang Lawan Jepang, Kondisi Egy Maulana Vikri Terus Dipantau
Tim Nasional 26 Oktober 2018, 18:13
-
Kapten Timnas Indonesia U-19 Absen Kontra Jepang U-19, Indra Sjafri Tak Ambil Pusing
Tim Nasional 26 Oktober 2018, 16:48
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia U-19 vs Jepang, Pantang Minder
Tim Nasional 26 Oktober 2018, 16:15
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR