Pertahanan disiplin tim Garuda mampu menahan imbang Arab Saudi untuk waktu yang lama. Sayangnya, ketangguhan pertahanan Indonesia runtuh pada menit-menit akhir pertandingan. Garuda pun harus pulang dengan kekalahan tipis 0-1.
Seperti yang sudah diprediksi, Arab Saudi segera menekan pertahanan Indonesia begitu pertandingan dimulai. Indonesia yang datang untuk bertahan mampu menyerap semua serangan lawan dengan tampil disiplin.
Arab Saudi yang terus menyerang mencoba mencari celah dari pertahanan Indonesia yang rapat. Gagal menerobos dengan umpan-umpan pendek, Saudi mencoba dengan melepas tendangan jarak jauh.
Di sisi lain, tim Garuda mencoba membalas lewat serangan balik dengan umpan-umpan jauh kepada Greg Nwokolo. Tercatat, hanya Greg saja yang dibebaskan dari tugas bertahan dalam laga ini oleh pelatih Alfred Riedl.
Kombinasi dari pertahanan kolektif yang disiplin serta penampilan apik Kurnia Meiga masih mampu membuat babak pertama diakhiri tanpa gol.
Kecakapan Meiga semakin diuji pada babak kedua. Setelah rehat, pelatih Arab Saudi Juan Ramon Lopez Caro nampaknya memerintahkan anak asuhnya untuk lebih agresif lagi. Hasilnya terlihat dengan semakin banyaknya tendangan yang mengarah ke gawang Meiga pada babak kedua.
Berkali-kali Meiga dipaksa membuat penyelamatan gemilang untuk mempertahankan gawangnya. Indonesia juga seperti dinaungi keberuntungan karena dua tembakan Saudi hanya mengenai gawang.
Ketangguhan dan keberuntungan Indonesia sepertinya runtuh empat menit jelang waktu normal habis. Fahad Al-Muwallad meneruskan umpan tarik dari sisi kanan. Kurnia Meiga yang sudah mati langkah tak bisa menjangkau bola dan Arab Saudi pun unggul 1-0.
Keunggulan Arab saudi ini bertahan hingga pertandingan usai. Hasil ini membuat Arab Saudi semakin kokoh di puncak klasemen Grup C dengan koleksi 17 poin. Sementara itu, Indonesia menjadi juru kunci dengan raihan satu poin.
Susunan pemain Arab Saudi: Abdullah, Muaz, Omar, Mansour, Majed, Yasser, Ibrahim, Bakhswayn, Taissir, Hamdan, Nasser.
Susunan pemain Indonesia: Meiga, Novan, Hamka, Igbonefo, Zulkifli, Maitimo, Wanggai (Bustomi, 77'), Juprianto, Zulham (Utina, 85'), Greg, Ferdinand (Ridwan, 38'). (bola/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Review: Garuda Dihantam Gol Menit Akhir
Tim Nasional 6 Maret 2014, 02:48
-
Aji Santoso Terus Pantau Calon Pemain Timnas U-23
Tim Nasional 13 Februari 2014, 05:03
-
'Suatu Saat Nanti, Sepakbola Indonesia Bisa Ungguli Spanyol'
Tim Nasional 26 Januari 2014, 14:38
-
Preview: Indonesia vs Myanmar, Menang Atau Pulang
Tim Nasional 16 Desember 2013, 10:05
-
Thohir Segera Bahas Transfer Pemain
Liga Italia 29 November 2013, 19:52
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR