Selain Lebanon, Timnas Indonesia U-22 Juga Dijadwalkan Beruji Coba dengan Klub BRI Liga 1 Sebelum SEA Games 2023

Bola.net - Timnas Indonesia U-22 akan melakoni sejumlah laga uji coba sebelum berlaga di SEA Games 2023. Selain berlatih tanding dengan Lebanon, pasukan Indra Sjafri itu juga bakal bersua klub BRI Liga 1 2022/2023, Bhayangkara FC.
Duel Timnas Indonesia U-22 versus Bhayangkara FC akan digelar satu kali pada pertengahan bulan ini. Pertandingan tersebut bakal dilakukan sebelum dua laga uji coba kontra Lebanon.
"Alhamdulillah PSSI sudah menyiapkan calon lawan uji coba. Nanti tanggal 11 April ada lawan Bhayangkara FC," ujar Indra Sjafri di Lapangan ABC, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (5/4) malam WIB.
"Lalu tanggal 14 April kami dengan Lebanon, tanggal 16 April dengan Lebanon yang keduanya," katanya menambahkan.
Cari Lawan 1 Lagi
Total, Indra Sjafri menjadwalkan timnya beruji coba sebanyak empat kali sebelum SEA Games 2023. Namun untuk lawan keempat masih dicari.
"Tanggal 18 atau 19 April kami cari lawan satu lagi. Yang pasti di Jakarta pertandingannya," imbuh Indra Sjafri.
Adapun saat ini, Timnas Indonesia U-22 terus digembleng Indra Sjafri dalam pemusatan latihan (TC) di Jakarta. TC berlangsung sejak 1 April 2023, dan akan digelar hingga keberangkatan tim ke Kamboja.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


















KOMENTAR