Shin Tae-yong Beri Ponten Kurang Baik untuk Lini Depan Timnas Indonesia yang Mandul dalam 2 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan ponten nyaris merah untuk lini depannya. Pasalnya, sektor penyerangan Skuad Garuda masih minim gol.
Dari delapan pertandingan pada 2024, Timnas Indonesia berhasil mencetak sembilan gol. Namun, hanya dua gol yang berasal dari lini depan.
Dua gol dari penyerang itu terjadi dalam satu pertandingan. Ketika itu, Ragnar Oratmangoen dan Ramadan Sananta mencetak satu gol dalam kemenangan 3-0 Timnas Indonesia di kandang Vietnam pada 26 Maret 2024.
Sorotan tajam mengarah ke Rafael Struick. Penyerang naturalisasi asal Belanda itu tampil sebagai starter dalam tujuh partai di antaranya, tapi mandul.
Harus Evaluasi

Dalam dua laga terakhir Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup F, lini depan Timnas Indonesia tidak produktif. Ragnar Oratmangoen dan Rafael Strucik tidak mencetak gol untuk Skuad Garuda.
"Jujur, saya tidak bisa memberikan nilai baik kepada lini depan Timnas Indonesia. Memang mereka harus mengevaluasi diri dengan baik," ujar Shin Tae-yong.
"Saya akan mencari terus pemain-pemain lini depan lainnya untuk Timnas Indonesia," imbuhnya.
Namun, stok lini depan Timnas Indonesia juga tipis. Shin Tae-yong hanya punya Dimas Drajad di bangku cadangan. Adapun Ramadan Sananta dan Hokky Caraka tidak dipanggil ke Skuad Garuda.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Magis Jay Idzes: Setiap Bermain, Timnas Indonesia Selalu Nirbobol!
- 2 Assist Cerdas Nathan Tjoe-A-On di Balik Kemenangan Timnas Indonesia Lawan Filipina
- Euforia Skuad Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026: Bikin Bangga!
- Kapan Drawing Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Digelar?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR