
Bola.net - Timnas Indonesia tampil meyakinkan untuk membekuk Filipina dengan skor 2-0. Kedua tim bertanding dalam matchday terakhir Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa 11 Juni 2024.
Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pasukan Shin Tae-yong mengusung misi besar di pertandingan ini. Kemenangan jadi harga mati untuk Timnas Indonesia jika ingin memastikan langkah lolos ke putaran ketiga.
Di atas kertas, Indonesia unggul segalanya atas tim tamu, demikian pula yang terjadi di lapangan. Timnas tampil dominan, dua gol kemenangan dicetak oleh Thom Haye (32') dan Rizky Ridho (56').
Kemenangan ini memastikan posisi Indonesia sebagai runner-up grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran kedua. Indonesia meraih 10 poin dari enam laga yang dimainkan. Raihan itu cukup mengantar Marselino Ferdinan dkk. ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Perjalanan masih panjang, tapi timnas sudah selangkah lebih dekat ke Piala Dunia. Laga ini pun membuktikan ketangguhan timnas yang sekarang. Yuk cek statistik pertandingan kemenangan Timnas Indonesia atas Filipina selengkapnya.
Statistik pertandingan Indonesia vs Filipina
Tembakan: 20 - 7
Tembakan tepat sasaran: 7 - 1
Penguasaan bola: 54% - 46%
Operan: 411 - 354
Akurasi operan: 79% - 76%
Pelanggaran: 9 - 11
Kartu kuning: 1 - 3
Kartu merah: 0 - 0
Offside: 3 - 1
Tendangan sudut: 7 - 4
Statistik laga Timnas Indonesia vs Filipina di atas cukup menggambarkan jalannya pertandingan, bahwa timnas memang lebih banyak menyerang. Meski begitu, ada PR finishing yang harus diperbaiki oleh pasukan Shin Tae-yong. Banyak peluang, finishing kurang maksimal.
Susunan pemain
INDONESIA (3-4-3): Ernando Ari; Jay Idzes, Rizky Ridho, Justin Hubner; Calvin Verdonk (67' Pratama Arhan), Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On (63' Ivar Jenner), Asnawi Mangkualam (84' Sandy Walsh); Marselino Ferdinan, Rafael Struick (63' Yakob Sayuri), Ragnar Oratmangoen (84' Dimas Drajad)
Pelatih: Shin Tae-yong
FILIPINA (4-2-3-1): Kevin Ray Mendoza; Scott Woods, Adrian Ugelvik (90+2' Christian Rontini), Jesper Nyholm, Santiago Rublico; Michael Baldisimo (72' Amani Aguinaldo), Kevin Ingreso (84' Griffin McDaniel); Dylan Demuynck (83' Jarvey Gayoso), Zico Bailey, Alex Monis (67' Paul Tabinas); Patrick Reichelt (67' Pocholo Bugas)
Pelatih: Tom Saintfiet
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR