Bola.net - - Aji Santoso membeber solusinya untuk mengatasi kelangkaan sosok penyerang di Timnas Indonesia. Pelatih Persela Lamongan ini berharap agar regulasi yang mewajibkan untuk memainkan pemain muda kembali diterapkan.
"Menurut saya, akan bagus apabila regulasi untuk memainkan pemain U-23 diterapkan lagi," ujar Aji Santoso, pada Bola.Net.
"Sebenarnya, seperti musim lalu, yang mewajibkan tiga pemain U-23 dimainkan ini sangat bagus bagi sepak bola kita," ia menambahkan.
Namun, pelatih berusia 48 tahun ini memberikan catatan jika regulasi untuk mewajibkan pemain muda bermain ini kembali diterapkan. Satu hal, menurut Aji, yang harus diperhatikan adalah konsistensi.
"Nggak perlu banyak-banyak, nggak harus tiga, asalkan konsisten," tuturnya.
"Jadi, secara prestasi dapat, secara pembinaan untuk Tim Nasional juga dapat," ia menambahkan.
Sebelumnya, Timnas Indonesia kesulitan mencari sosok penyerang, yang diandalkan menggedor pertahanan lawan. Bahkan, untuk memperkuat Timnas U-22 -yang dipersiapkan mengikuti ajang Asian Games 2018- Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, memanggil penyerang naturalisasi Alberto Goncalves.
Usulan Aji terkait penerapan regulasi yang mewajibkan para pemain muda untuk mendapat jatah bermain di kompetisi Liga 1 ini sebelumnya sudah pernah direalisasikan pada musim 2017 lalu. Namun, waktu itu, baru separuh musim, regulasi tersebut ditangguhkan.
Lebih lanjut, Aji menyebut, secara kualitas, saat ini, masih belum ada sosok penyerang lokal yang menonjol seperti Bambang Pamungkas, Kurniawan Dwi Julianto, atau pun Ricky Yakobi pada era mereka. Kemampuan para penyerang lokal, sambung Aji, masih rata-rata.
"Kalau penyerang lokal ini kualitasnya belum seimbang dengan pemain asing, ya mereka akan sulit mendapat kesempatan main," tandasnya.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Sulit Cari Penyerang, Ini Solusi Aji Santoso
Tim Nasional 20 Juni 2018, 13:59 -
Posisi Timnas Indonesia Stagnan di Rangking FIFA Terkini
Tim Nasional 8 Juni 2018, 15:02 -
Debut di Timnas, Beto Senang Sekaligus Sedih
Tim Nasional 1 Juni 2018, 07:37 -
Timnas Indonesia Akhirnya Punya Jersey Baru!
Tim Nasional 31 Mei 2018, 23:49
LATEST UPDATE
-
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR