
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri mengabarkan bahwa timnya batal berlatih tanding dengan juara BRI Liga 1 2022/2023, PSM Makassar. Sebagai gantinya, Skuad Garuda Muda akan menggelar internal game.
Duel Timnas Indonesia U-22 melawan PSM semula dijadwalkan digelar pada Selasa (18/4/2023). Namun, agenda itu tidak terealisasi lantaran padatnya jadwal Juku Eja.
"PSM kalau gak salah Senin (17/4) dia ada acara, dan tidak jadi uji coba dengan Timnas Indonesia U-22 SEA Games," ujar Indra Sjafri saat sesi jumpa pers usai laga uji coba kontra Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (16//4) malam WIB.
"Tetapi plan B kami, kami akan melakukan internal game," katanya menambahkan.
Setelah internal game, Timnas Indonesia U-22 hanya punya waktu 10 hari lagi buat persiapan SEA Games 2023 yang akan berlangsung di Kamboja. Dalam kurun waktu itu, para pemain yang belum gabung seperti Pratama Arhan sampai Marselino Ferdinan diharapkan sudah merapat.
Bentuk Kerangka Tim

Bila sudah lengkap, Indra Sjafri akan lebih mudah membentuk kerangka timnya untuk SEA Games 2023. Nantinya, pelatih berusia 60 tahun ini bakal membawa 20 pemain ke turnamen tersebut.
"Kapan kerangka tim 20 pemain? nanti di tanggal 19 April sampai tanggal 29 April, kami punya waktu sekitar sepuluh hari, di situ kami akan memulai membentuk tim secara utuh yang nanti akan kami siapkan lawan Filipina siapa yang akan main, dan kerangka timnya siapa, dan game plannya kaya apa," tutur Indra Sjafri.
"Alhamdulillah tim analis kami juga sudah membantu saya untuk mendapatkan informasi tentang Filipina, Myanmar, Timor Leste, dan Kamboja. Jadi persiapan untuk menghadapi itu hanya 10 hari dari tanggal 19-29 April. Jadi periodisasi persiapan untuk benar-benar menghadapi SEA Games itu dimulai dari tanggal 19-29 April," imbuhnya.
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-22 Pada Babak Penyisihan Grup A SEA Games 2023
• Timnas Indonesia U-22 Vs Filipina
29 April 2023
Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
Kick-off 16.00 WIB
• Timnas Indonesia U-22 Vs Myanmar
2 Mei 2023
Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
Kick-off 16.00 WIB
• Timor Leste Vs Timnas Indonesia U-22
7 Mei 2023
Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
Kick-off 16.00 WIB
• Kamboja Vs Timnas Indonesia U-22
10 Mei 2023
Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh
Kick-off 19.00 WIB
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alasan PSSI Batal Naturalisasi Justin Hubner
Tim Nasional 17 April 2023, 21:35
-
Daftar Agenda Timnas Indonesia Sepanjang 2023: Terdekat Ada SEA Games
Tim Nasional 17 April 2023, 12:44
-
Timnas Indonesia U-22 Batal Lawan PSM, Ini Penyebabnya
Tim Nasional 17 April 2023, 05:25
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR