
Bola.net - - Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Korea Selatan U-23 dalam laga ujicoba yang akan berlangsung pada 23 Juni 2018. Pertemuan ini bisa menjadi momen persiapan bagi kedua kubu jelang menjalani Asian Games 2018.
Setelah memastikan laga uji coba kontra Timnas Thailand U-23 pada 31 Mei dan 3 Juni 2018, Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Korea Selatan U-23 pada 23 Juni 2018. Rencananya, laga uji coba tersebut akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla, juga menyambut baik rencana uji coba kontra Korea Selatan ini. Berbekal pengalaman menghadapi Korea Utara, Uzbekistan, dan Bahrain di PSSI Anniversary Cup pada akhir April, Luis Milla yakin uji coba ini akan menjadi momentum yang sangat baik untuk melihat sejauh mana pemain Timnas Indonesia U-23 berkembang, dua bulan menjelang Asian Games 2018.
"Laga uji coba kontra Korea Selatan sangat bagus bagi kami. Semua orang tahu, Korea Selatan merupakan tim raksasa Asia dan juara bertahan Asian Games. Ini akan menjadi modal yang bagus bagi kami jelang Asian Games mendatang," ujar Luis Milla seperti dikutip dari situs resmi PSSI, Rabu (23/5/2018).
"Menghadapi Korea Selatan juga momentum bagi saya melihat perkembangan pemain, apalagi saat itu sudah cukup dekat dengan Asian Games. Kami juga terus mematangkan tim setelah mengikuti turnamen PSSI Anniversary Cup dan uji coba melawan Thailand pada pekan depan," lanjut pelatih asal Spanyol itu.
Timnas Indonesia U-23 diperkirakan segera berkumpul pada awal pekan depan untuk mempersiapkan diri menghadapi pertandingan pertama uji coba kontra Thailand yang akan digelar pada Kamis (31/5/2018).
Timnas Indonesia U-23 harus mempersiapkan dengan diri dengan baik. Sebagai tuan rumah Asian Games, Indonesia pastinya terlarang untuk tersingkir di awal-awal turnamen.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Son Heung-min Ingin Main di Asian Games Demi Hindari Wajib Militer
Liga Inggris 27 April 2018, 15:51
-
Profil Tim Piala Dunia 2018: Korea Selatan
Editorial 23 April 2018, 00:37
-
Kala Raja Gol Turki Menghukum Korea Dengan Gol Tercepat Piala Dunia
Editorial 21 Maret 2018, 14:53
-
Kabar Duka, Mantan Pemain MU Ini Kehilangan Ibu dan Nenek dalam Sehari
Liga Inggris 15 Januari 2018, 14:21
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR