
Bola.net - Laga Timnas Indonesia kontra Timnas Argentina pada FIFA Matchday bulan ini terbukti menyedot banyak perhatian. Terbaru, Jesse Lingard ikut memberi masukan kepada para pemain.
Eks bintang Manchester United itu memang sedang berada di Indonesia dalam rangka bekerja sama dengan Concave Indonesia sekaligus meluncurkan produk terbaru pesepak bola berusia 30 tahun itu.
Lingard tiba di Jakarta pada Kamis (8/6/2023) untuk mengikuti rangkaian kegiatan Concave Indonesia hingga Sabtu (10/6/2023).
"Saya pikir harus mempunyai motivasi ketika melawan Argentina yang berstatus juara dunia," ujar Lingard di Hotel InterContinental, Jakarta Selatan, pada Kamis (8/6/2023) malam WIB.
Harus Ada Motivasi
Timnas Indonesia berkesempatan untuk beruji coba dengan juara Piala Dunia 2022, Argentina, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 19 Juni 2023.
"Motivasi itu mesti sudah ada ketika bertanding dan melakukannya dengan baik," ucap pemain yang baru saja meninggalkan Nottingham Forest tersebut.
"Tapi, di dalam pertandingan, mereka tidak boleh terpukau dengan Argentina. Mereka harus bermain dengan hati dan semangat. Saya berharap mereka melakukannya dengan baik," ungkap Lingard.
Tahu Orang Indonesia Gila Sepak Bola
Lingard juga mengetahui bahwa besarnya antusias masyarakat Indonesia terhadap sepak bola. Faktor itu yang juga memengaruhinya untuk bersedia datang ke Jakarta.
"Ya, sepak bola di seluruh dunia memang banyak penggemarnya, tapi khususnya di Indonesia. Itu sebabnya saya datang ke sini," imbuh Lingard.
"Jelas sekali. Saya ingin bertemu penggemar sebanyak mungkin. Itulah alasan utama saya di sini. Saya di sini untuk merayakan kolaborasi kami juga," tuturnya.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa/Hendry Wibowo) 8 Juni 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dilepas MU, Wout Weghost Gabung Everton?
Liga Inggris 9 Juni 2023, 23:40
-
Ingin Datangkan Harry Kane? Jangan Pikirkan Soal Uang!
Liga Inggris 9 Juni 2023, 23:21
-
Harga Kemahalan, Scott McTominay Batal Gabung Newcastle?
Liga Inggris 9 Juni 2023, 22:55
-
Gokil! Bos PSG Bantu Sheikh Jassim untuk Beli Manchester United
Liga Inggris 9 Juni 2023, 22:19
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR