Bola.net - - Hasil gemilang mampu diraih oleh Tim Nasional Indonesia U-16 pada laga uji coba melawan Filipina U-16, Minggu (21/5) di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Pada laga ini tim asuhan Fachri Husaini membantai tamunya dengan empat gol tanpa balas.
Aroma kemenangan bagi Timnas U-16 sudah terasa sejak menit-menit awal. Hal ini menyusul gol yang dicetak oleh Rendy Juliansyah saat laga baru berjalan tiga menit. Keunggulan 1-0 pun membuat pemain Timnas U-16 nyaman dalam membangun serangan.
Belum genap sepuluh menit laga berjalan, Timnas U-16 sudah mampu menggandakan skor. Brilyan Nigietha membobol gawang Filipina dan membuat skor menjadi 2-0.
Serangan yang dibangun oleh Timnas u-16 kembali berbuah positif pada menit-22. Brilyan Nigietha mencatat namanya untuk kedua kali di papan skor. Kedudukan 3-0 ini bertahan hingga pertandingan babak pertama usai.
Fachri mengganti beberapa pemain di babak kedua. Namun, tekanan yang dilancarkan oleh anak asuhnya masih tidak mengendur. Gawang Filipina pun kembali bobol saat laga babak kedua berjalan sepuluh menit.
Hamsah Lestaluhu menjadi pencetak gol keempat Timnas U-16. Pada sisa waktu di babak kedua, Timnas U-16 masih mendapatkan beberapa peluang emas. Namun, tidak ada gol tambahan yang kembali tercipta. Skor 4-0 bertahan hingga pertandingan usai.
Setelah menjalani laga uji coba melawan Filipina, Timnas U-16 akan melawan PSS Sleman U-17. Timnas U-16 sendiri disiapkan untuk tampil di ajang Piala AFF U-15 dan Kualifikasi Piala Asia U-16.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Atletico Madrid vs Athletic Bilbao: Skor 3-1
Liga Spanyol 21 Mei 2017, 23:40
-
Hasil Pertandingan Watford vs Manchester City: Skor 0-5
Liga Inggris 21 Mei 2017, 23:16
-
Hasil Pertandingan Chelsea vs Sunderland: Skor 5-1
Liga Inggris 21 Mei 2017, 23:00
-
Hasil Pertandingan Manchester United vs Crystal Palace: Skor 2-0
Liga Inggris 21 Mei 2017, 23:00
-
Hasil Pertandingan Liverpool vs Middlesbrough: Skor 3-0
Liga Inggris 21 Mei 2017, 22:55
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
-
Arteta Kecewa tapi Bangga: Arsenal Perlebar Jarak Jadi 6 Poin Meski Imbang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:36
-
Catatan Menarik Arsenal vs Liverpool: The Reds Jadi Batu Sandungan The Gunners
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:34
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:21
-
AC Milan dan Pelajaran Mahal Tentang Kedewasaan
Liga Italia 9 Januari 2026, 08:55
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR