
Bola.net - Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Vietnam di My Dinh National Stadium, Hanoi, Vietnam pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022, 9 Januari 2023. Pertandingan Vietnam vs Indonesia ini akan berlangsung pukul 19:30 WIB dan live di RCTI.
Timnas Indonesia wajib meraih hasil positif kontra Vietnam demi bisa lolos ke final Piala AFF 2022. Pasalnya, pada leg pertama Indonesia hanya mampu bermain imbang tanpa gol di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta 6 Januari 2023.
Hanya kemenangan atau hasil imbang dengan gol yang bisa mengantarkan pasukan Shin Tae-yong melaju ke partai puncak Piala AFF 2022.
Vietnam jelas bukan lawan yang enteng. Indonesia bahkan tercatat selalu gagal menang dalam lima pertemuan terakhir dengan The Golden Star Warriors.
Sepanjang gelaran Piala AFF 2022, Vietnam telah mencetak total 12 gol, sama seperti Indonesia. Bedanya, tim besutan Park Hang-seo itu sejauh ini masih nirbobol. Ini membuktikan Vietnam memiliki lini depan yang tajam serta pertahanan kokoh.
Namun, peluang Timnas Indonesia untuk menyingkirkan Vietnam dan lolos ke final selalu ada. Dua hal ini bisa menjadi kuncinya.
Tingkatkan Finishing

Asisten pelatih PSIS Semarang, Achmad Resal Octavian mengatakan bahwa di Piala AFF 2022 penampilan Timnas Indonesia sebetulnya sudah lumayan bagus. Saat menjamu Vietnam di SUGBK pada leg pertama misalnya. Menurutnya, Asnawi Mangkualam cs sebenarnya bisa saja menyudahi laga dengan kemenangan.
Hanya saja, penyakit lama Indonesia tak kunjung sembuh. Mereka sering buang-buang peluang. Buruknya finishing atau penyelesaian akhir membuat sejumlah peluang terbuang percuma.
"Mungkin yang perlu dibenahi masalah finishing ya, sejauh ini memang jadi kendala Timnas kita. Itu sangat penting menurut saya, tapi di final leg kedua nanti saya yakin lini depan Timnas Indonesia bisa tampil lebih baik ketimbang sebelumnya. Cetak gol dan melaju ke final, Garuda," ucap Achmad Resal.
Jaga Emosi

Salah satu yang harus diwaspadi Timnas Indonesia adalah permainan kasar bek Vietnam, Doan Van Hau.
Pada leg pertama, Dendy Sulistyawan dan Ricky Kambuaya menjadi sasaran permainan kasar fullback 23 tahun tersebut. Akan tetapi, wasit tidak memberikan kartu merah kepadanya.
Tekel dua kakinya ke arah Dendy Sulistyawan terjadi di menit 54. Lucunya, malah Doan Van Hau ini yang berlagak kesakitan. Ia pura-pura cedera dan terbaring lama di lapangan.
Pemain satu ini 'piawai' memancing emosi lawan. Timnas Indonesia tak boleh terpancing olehnya.
"Kesabaran dan jaga emosi pemain juga penting. Mereka, Vietnam, pasti akan memancing kita untuk emosi. Selain Doan Van Hau, mungkin hampir semua pemain Vietnam sih yang main kasar dan memancing emosi pemain kita," pungkas Achmad Resal Octavian.
Disadur dari: Bola.com/Ana Dewi/Aryo Atmaja, 8 Januari 2023
Jadwal Pertandingan, Siaran Langsung, dan Live Streaming

Vietnam vs Indonesia
My Dinh National Stadium
Senin, 9 Januari 2023
19.30 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: https://www.rctiplus.com/tv/rcti
Dukung terus perjuangan Timnas Indonesia dengan melihat jadwal lengkap Piala AFF 2022 dan memantau hasil, klasemen, dan top skor AFF Cup 2022 hanya di Bola.net.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Regulasi Semifinal Piala AFF 2022: Ini 2 Syarat Timnas Indonesia untuk Singkirkan Vietnam
- 5 Ulah Brutal Doan Van Hau di Piala AFF 2022: Jadi Musuh Bersama Indonesia dan Malaysia
- Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini
- Piala AFF 2022: Termasuk Persiapan Adu Penalti, Ini 3 Hal yang Harus Dimaksimalkan Timnas Indonesia
- Semifinal Piala AFF 2022: 3 Statistik Ini Buktikan Timnas Indonesia dan Vietnam Ada di Level yang Sa
- Prediksi Piala AFF: Vietnam vs Timnas Indonesia 9 Januari 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala AFF 2022, Terima Kasih Sudah Berjuang
Tim Nasional 9 Januari 2023, 21:41
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR