
Bola.net - Pelatih Bayer Leverkusen Xabi Alonso mengaku percaya diri timnya akan bisa mengalahkan Atalanta di final Liga Europa 2023/2024.
Leverkusen tampil luar biasa pada musim 2023/2024. Mereka akhirnya sukses menjadi juara Bundesliga.
Leverkusen kini berpeluang meraih gelar ganda. Mereka sudah masuk ke final Liga Europa.
Lawan mereka adalah Atalanta. La Dea sendiri di Italia cuma berada di peringkat lima klasemen sementara Serie A.
Leverkusen Pede Kalahkan Atalanta

Atalanta tentu saja tak bisa diremehkan. Xabi Alonso sangat paham dengan hal tersebut.
Apalagi sebelumnya mereka mampu menjegal tim sekelas Liverpool. Namun ia menegaskan bahwa Leverkusen merasa percaya diri akan bisa mengalahkan Atalanta.
“Kami menghormati Atalanta tapi saya percaya pada kami, kami yakin kami bisa mencapainya,” kata Alonso seperti dilansir Sportsjoe.ie.
“Energinya bagus, kepercayaan diri bagus, secara keseluruhan kami telah mencapai momen ini dan sekarang kami harus menggunakan minggu ini untuk menjalani yang terbaik dan menikmatinya," tuturnya.
Leverkusen Sudah Siap Tempur

Xabi Alonso juga menambahkan, skuad Bayer Leverkusen saat ini sudah siap tempur. Pasukannya akan bermain maksimal untuk bisa mengalahkan Atalanta.
“Jika Anda mencapai final, Anda tidak hanya berusaha untuk menambah jumlah, Anda juga akan memenangkannya. Ini adalah pertandingan yang hanya terjadi sekali saja dan kami akan mencoba dan menghasilkan upaya terakhir untuk musim ini," ujarnya.
“Tim siap untuk melakukannya, tim masuk dengan pola pikir yang benar yang telah membawa kami banyak kesuksesan sejauh ini," tegas Alonso.
Jadwal Final Liga Europa

Kompetisi: Liga Europa - Final
Pertandingan: Atalanta vs Bayer Leverkusen
Stadion: Aviva Stadium, Dublin
Hari: Kamis, 23 Mei 2024
Kickoff: 02.00 WIB
Siaran langsung: SCTV
Live streaming: Vidio - KLIK DI SINI
(sportsjoe.ie)
Baca Juga:
- Jadwal Final Liga Europa 2023/2024
- Jadwal Final Liga Europa 2023/2024 hari Ini, Kamis 23 Mei 2024: Atalanta vs Bayer Leverkusen
- Kekalahan dari Roma Jadi Motivasi Leverkusen Untuk Juarai Europa League Musim 2023/2024 Ini
- Rekor Pertemuan Kurang Memihak, Xabi Alonso Pede Bayer Leverkusen Bisa Akhiri Tren Negatif Lawan Atalanta
- Jelang Hadapi Bayer Leverkusen, Gian Piero Gasperini: Atalanta Sudah Siap Segalanya
- Head to Head dan Statistik: Atalanta vs Bayer Leverkusen
- Atalanta Lolos ke Liga Champions, Kembali setelah Absen 2 Tahun
- Prediksi Atalanta vs Bayer Leverkusen 23 Mei 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Final Liga Europa: Xabi Alonso Sudah Kantongi Kekuatan Atalanta
Liga Eropa UEFA 22 Mei 2024, 21:47
-
Final Liga Europa: Alonso Pede Leverkusen Bisa Atasi Atalanta
Liga Eropa UEFA 22 Mei 2024, 20:59
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR