Bola.net - - Marseille dan Atletico Madrid akan berhadapan di partai final Liga Europa, Kamis (17/5) dini hari WIB. Pertandingan tersebut dipercaya akan menjadi laga yang panas karena kedua tim akan berjuang habis-habisan untuk meraih trofi musim ini.
Khususnya Marseille, tim asal Prancis itu memang dikenal sebagai salah satu tim yang rajin membuat sejarah di pentas Eropa. Betapa tidak, Marseille adalah tim Prancis pertama yang berhasil menjuarai Liga Champions 25 tahun silam.
Karenanya, pelatih Marseille, Rudi Garcia percaya timnya mampu membuat sejarah baru dengan menjadi klub Prancis pertama yang bisa menjuarai Liga Europa, meskipun dia mengakui hal itu tidak akan mudah.
"Dua puluh lima tahun yang lalu Marseille menjadi tim Prancis pertama yang menjuarai Liga Champions," ujar Garcia di konferensi pers sebelum pertandingan.
"Dan kami memiliki kesempatan lain untuk menjadi tim Prancis pertama sepanjang sejarah yang mampu menjuarai Liga Europa. Meskipun itu akan sulit."
Garcia pun cukup optimistis timnya mampu mengalahkan Atletico. Khususnya karena format laga yang hanya satu kali bertanding, bukan format kandang-tandang.
"Mungkin hal yang terbaik bagi kami adalah kami melawan mereka hanya di satu pertandingan. Semuanya masih mungkin dalam laga hidup-mati sepak bola," tutup dia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Final Liga Europa: Marseille Siap Bikin Sejarah
Liga Eropa UEFA 16 Mei 2018, 11:00
-
Griezmann Seperti Kuali Susu yang Dipanaskan
Liga Eropa UEFA 16 Mei 2018, 10:40
-
Zidane Ikut Rasakan Emosional Final Liga Europa
Liga Eropa UEFA 16 Mei 2018, 01:04
-
Final Liga Europa, Zidane Jagokan Marseille Juara
Liga Eropa UEFA 16 Mei 2018, 00:03
-
Liga Europa Jadi Kisah Penutup Torres di Atletico
Liga Eropa UEFA 15 Mei 2018, 19:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR