
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat oleh Victor Lindelof. Bek Manchester United itu mengaku sangat terkesan dengan gol yang dibuat Paul Pogba pada dini hari tadi.
Manchester United berhadapan dengan AC Milan di San Siro dini hari tadi. Kedua tim sama-sama berjuang untuk memperebutkan satu tiket ke perempat final Liga Europa musim ini.
Pada laga ini, Manchester United berhasil menang dengan skor 1-0. Gol semata wayang Paul Pogba memastikan Setan Merah lolos ke babak berikutnya.
Lindelof mengaku terkesan dengan gol yang dibuat pemain berjuluk La Pioche itu. "Jujur, saya tidak melihat langsung saat gol itu tercipta," buka Lindelof kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Tingkat Kesulitan Tinggi
Menurut Lindelof gol yang diciptakan Pogba itu masuk dalam kategori yang sulit.
Karena ia menilai sudut untuk menendang bola sangat sempit sehingga ia terkesima Pogba bisa mencetak gol itu.
"Dari yang saya lihat, sudut menembaknya sangat-sangat sempir, dan saya terkejut ia bisa menciptakan gol dari sudut sesempit itu,"
Pemain Berkualitas
Namun Lindelof tidak sepenuhnya terkejut. Karena ia menilai Pogba adalah pemain top yang sanggup menciptakan magisnya sendiri.
"Gol itu menunjukkan betapa besar kualitas yang ia miliki. Saya rasa semenjak ia masuk ke lapangan, ia bermain dengan fantastis,"
"Dia sudah absen cukup lama, dan ia baru beberapa kali berlatih bersma tim. Namun anda bisa lihat ia bisa bermain sebaik itu, dan itu sangat luar biasa," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United ditunggu sebuah laga sulit di akhir pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Leicester City di perempat final Piala FA musim ini.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Jumpa Granada, Solskjaer: Hmm Undian yang Sulit!
Liga Eropa UEFA 19 Maret 2021, 21:33 -
Sukses Jinakkan Zlatan Ibrahimovic, Victor Lindelof Hepi
Liga Eropa UEFA 19 Maret 2021, 20:40
LATEST UPDATE
-
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25 -
Debut Sempurna Senne Lammens: Clean Sheet dan Pujian-Pujian!
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 01:10 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Villarreal - Nonton La Liga di Vidio
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:00 -
Lukai Sang Mantan, Declan Rice Jadi Man of the Match Arsenal vs West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:45 -
Prediksi Lille vs PSG 6 Oktober 2025
Liga Eropa Lain 4 Oktober 2025, 23:39 -
Prediksi Juventus vs AC Milan 6 Oktober 2025
Liga Italia 4 Oktober 2025, 23:36 -
Cetak Gol Lagi, Benjamin Sesko Jadi Man of The Match Laga MU vs Sunderland
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR