
Bola.net - Paul Pogba mengakui kesalahan tekelnya hampir membuat Manchester United batal menang atas AS Roma. Untungnya, Setan Merah masih bisa bangkit dan terbukti terlalu tangguh.
Jumat (30/4/2021), MU menghajar Roma dengan skor telak 6-2 dalam duel leg pertama semifinal Liga Champions 2020/21. Meski begitu, skor besar ini tak lantas pertandingan berjalan mudah.
MU unggul 1-0 terlebih dahulu, tapi sempat tertinggal 1-2 di babak pertama. Gol pembuka Roma berawal dari handball Pogba saat mencoba menekel lawan.
Kesalahan tekel ini diakui Pogba secara terbuka. Apa katanya?
Jangan tekel lagi
Pogba mengakui tekelnya buruk, tapi kebobolan itu lebih karena tidak beruntung. Dia hanya mencoba menahan bola dan membantu pertahanan, tapi teknik tekelnya keliru dan justru hampir merugikan tim.
"Mudah, jangan tekel. Saya tidak tahu caranya menekel lawan, mengapa saya membuat tekel itu? Itulah masalahnya!" ujar Pogba kepada BT Sport.
"Saya mencoba menekel lawan sama seperti pemain-pemain Inggris. Saya harus berlatih lebih. Saya harus berlatih menekel tanpa lengan."
"Ini tidak beruntung. Saya sangat tidak beruntung musim ini terkait penalti," imbuhnya.
Bangkit di babak kedua
MU menutup babak pertama dalam kondisi tertinggal 1-2, tapi lantas bangkit dan mencetak 5 gol tambahan di babak kedua.
Bagi Pogba, come back ini memang layak didapatkan MU yang sudah bermain lebih baik dan pantas menang.
"Di babak pertama kami membuat dua kesalahan dan kebobolan dua kali. Permainan kami sedikit kacau setelah gol kedua lawan," sambung Pogba.
"Di jeda paruh waktu, kami berkata waktunya melakukan semuanya dengan baik, dengan sederhana. Manajer bicara, kami termotivasi untuk bermain lagi dan mencetak gol sebanyak mungkin," tandasnya.
Sumber: BT Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siap Tempur! Jota tak Sabar Beraksi di Laga Manchester United vs Liverpool
Liga Inggris 30 April 2021, 22:11
-
Edinson Cavani, Striker Sejati yang Dirindukan Manchester United
Liga Inggris 30 April 2021, 21:40
-
Paul Pogba Buka Peluang Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 30 April 2021, 21:36
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR