
Bola.net - Bodo/Glimt sukses mengalahkan AS Roma dengan skor 2-1 dalam partai perempat final leg pertama UEFA Europa Conference League 2021/22 yang digelar di Aspmyra Stadion, Jumat (8/4/2022) dini hari WIB.
Roma sejatinya sempat unggul lebih dahulu berkat gol Lorenzo Pellegrini. Namun, Bodo/Glimt bangkit di babak kedua dengan mencetak gol lewat aksi Ulrik Saltnes dan Hugo Vetlesen.
Berkat hasil ini, Bodo/Glimt tentu lebih diuntungkan dalam persaingan menuju semifinal. Namun, masih ada laga leg kedua di Olimpico Roma pada pekan depan.
Babak Pertama
Tak banyak peluang yang tercipta dari kedua tim di awal babak pertama. Baik Bodo/Glimt maupun Roma masih lebih sering memainkan bola di lini tengah.
Bodo/Glimt pun akhirnya mulai menciptakan sejumlah peluang. Roma berupaya membalas lewat aksi Tammy Abraham. Sayang, usahanya masih bisa digagalkan kiper tuan rumah.
Roma akhirnya sukses memecah kebuntuan pada menit ke-43. Menerima assist Henrikh Mkhitaryan, Pellegrini melepas tembakan dari sudut sempit yang sukses menaklukkan Nikita Haikin. Keunggulan 1-0 tim tamu bertahan hingga turun minum.
Babak Kedua
Kembali dari kamar ganti, Bodo/Glimt mencoba meningkatkan intensitas serangan mereka. Hasilnya, tuan rumah sukses menyamakan skor lewat gol yang dicetak Saltnes pada menit ke-56.
Roma sempat memperoleh peluang emas lewat tembakan Pellegrini pada menit ke-71 yang masih bisa ditepis Haikin. Tak lama berselang, gol Marash Kumbulla dianulir karena ia sudah dalam posisi offside.
Menit ke-89, petaka datang kepada Roma. Vetlesen sukses mencetak gol untuk membawa Bodo/Glimt berbalik unggul. Skor 2-1 untuk kemenangan Bodo/Glimt pun menjadi hasil akhir laga ini.
Susunan Pemain
Bodo/Glimt: Haikin; Sampsted, Moe (Kvile 90'), Høibråten, Wembangomo; Vetlesen, Saltnes, Hagen; Koomson (Mugisha 82'), Espejord (Boniface 77'), Pellegrino.
Roma: Rui Patricio; Mancini (Smalling 69'), Kumbulla, Ibanez; Karsdorp, Cristante, Sergio Oliveira, Zalewski (Vina 65'); Pellegrini; Mkhitaryan (Shomurodov 65'), Abraham.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Bodo/Glimt vs AS Roma: Skor 2-1
Liga Eropa UEFA 8 April 2022, 04:08
-
Hasil Pertandingan Eintracht Frankfurt vs Barcelona: Skor 1-1
Liga Eropa UEFA 8 April 2022, 03:56
-
Hasil Pertandingan Chelsea vs Real Madrid: Skor 1-3
Liga Champions 7 April 2022, 03:53
-
Timnas Indonesia U-19 Bekuk Pohang Steelers 2-0
Tim Nasional 6 April 2022, 17:05
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR