
Tim tamu berhasil unggul terlebih dahulu di babak pertama lewat sepakan Alexander Ryazantsev. Namun Sevilla berhasil bangkit dan membalikkan kedudukan melalui usaha Carlos Bacca dan Denis Suarez.
Sevilla langsung tampil menggebrak begitu laga dimulai. Mereka mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan ingin memanfaatkan laga kandang ini dengan sebaik-baiknya.
Meski menguasai jalannya pertandingan, namun Sevilla harus menerima kenyataan gawangnya dijebol Zenit terlebih dahulu. Alexander Ryazantsev menyambar bola muntah di dalam kotak penalti sehingga mengubah papan skor di menit ke-29.
Tersengat dengan gol tersebut, Sevilla pun berusaha lebih sering menekan ke pertahanan klub asal Rusia itu. Kesempatan didapat melalui usaha Kevin Gameiro dan Vicente Iborra, namun masih gagal membuahkan hasil. Paruh pertama pun ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan tim tamu.
Kembali dari kamar ganti, pelatih Unai Emery melakukan perubahan dengan memasukkan dua pemain sekaligus. Iborra ditarik keluar dan digantikan Stephane Mbia. Sedangkan Denis Suarez masuk menggantikan peran Coke.
Sevilla memang lebih banyak menguasai bola, namun mereka masih cukup kesulitan untuk mencetak gol. Melihat tidak ada perubahan, Emery kemudian memasukkan Carlos Bacca menggantikan Kevin Gameiro untuk menambah daya gedor.
Masuknya Bacca ini ternyata membuahkan hasil positif. Sevilla akhirnya berhasil menyamakan kedudukan saat pertandingan memasuki menit ke-73. Mendapatkan umpan silang dari Aleix Vidal, Bacca menggetarkan gawang Zenit melalui tandukannya.
Gol tersebut rupanya menambah kepercayaan diri dari tuan rumah. Bahkan mereka mampu berbalik unggul setelah Deniz Suarez mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-87.
Setelah melancarkan serangkaian usaha, kedua tim tak mampu lagi menambah gol. Skor 2-1 untuk keunggulan Sevilla tetap bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga.
Baik Zenit dan Sevilla akan kembali berhadapan di Petrovsky Stadium untuk menggelar laga leg kedua pada pekan depan (24/04).
Statistik Sevilla vs Zenit:
Penguasaan bola: 66 - 34%
Shot (on goal): 13 (2) - 8 (4)
Corner: 22 - 4
Pelanggaran: 7 - 13
Kartu kuning: 1 - 3
Kartu merah: 0 - 0
Susunan Pemain:
Sevilla (4-2-3-1): Rico; Coke (Suarez 45'), Pareja, Kolodziejczak, Tremoulinas; Krychowiak, Iborra (Mbia 45'); Vidal, Banega, Reyes; Gameiro (Bacca 64').
Zenit (4-2-3-1): Lodygin; Neto, Garay, Lombaerts, Anyukov; Witsel, Garcia; Shatov (Khodzhaniyazov 75'), Ryazantsev (Tymoshchuk 82'), Rodic (Mogilevets 65'); Rondon. (bola/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hajar Wolfsburg, Bek Napoli Pamer Boxer Dragon Ball
Open Play 17 April 2015, 13:57 -
Napoli Beda Level Dengan Inter
Liga Eropa UEFA 17 April 2015, 13:21 -
Wolfsburg 1, Napoli 4, Nol Persen, Lupakan Semifinal
Liga Eropa UEFA 17 April 2015, 11:03 -
Habisi Wolfsburg, Napoli Memupus Tabu
Liga Eropa UEFA 17 April 2015, 10:17 -
Fiorentina 'Dijamin' Lolos ke Semifinal
Liga Eropa UEFA 17 April 2015, 09:23
LATEST UPDATE
-
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54 -
Analis Prediksi Pasar Minyak Bakal Surplus Besar, Ini Faktor Pemicunya
News 4 Oktober 2025, 09:44 -
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:32 -
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 09:31 -
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 Oktober 2025, 09:30 -
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 4 Oktober 2025
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR