
Bola.net - Manajer Fenerbahce, Jose Mourinho memberikan peringatan kepada skuad Manchester United jelang pertemuan kedua tim di tengah pekan ini. Ia menyebut bahwa timnya akan memberikan perlawanan yang sengit kepada MU di laga ini.
Di tengah pekan ini, Manchester United akan bertandang ke Turki. Mereka akan menantang Fenerbahce di pertandingan ketiga League Phase Liga Europa 2024/2025.
MU membidik kemenangan di laga ini. Pasalnya mereka belum meraih satupun kemenangan di Liga Europa pada musim 2024/2025.
Namun Fenerbahce sendiri dipastikan bukan lawan yang mudah bagi MU. Pasalnya tim besutan Jose Mourinho itu belum tersentuh kekalahan di empat laga terakhir mereka di semua kompetisi.
Simak komentar lengkap Mourinho seputar duel melawan MU di bawah ini.
Tidak Akan Takut

Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Mourinho menyebut bahwa Manchester United tidak akan tampil malu-malu di pertandingan ini.
Ia yakin Setan Merah tidak akan takut menghadapi timnya dan akan mencoba tampil menekan sejak awal laga.
"Saya bukan pelatih Man United saat ini dan saya tidak melihat ada satupun alasan mereka takut berhadapan dengan Fenerbahce," ungkap Mourinho yang dikutip The Daily Mail.
Berikan Perlawanan yang Sengit

Mourinho menekankan bahwa MU bakal keliru besar jika mereka menganggap remeh Fenerbahce di laga ini.
Ia menyebut bahwa timnya akan tampil all-out sejak awal laga demi mengamankan kemenangan di laga ini.
"Jika mereka berpikir pertandingan ini bakal berjalan mudah, maka mereka salah besar. Saya yakin bahwa mereka akan datang ke sini dengan kekuatan terbaik mereka, dan kami-pun akan melakukan hal yang sama," pungkasnya.
Wajah Familiar

Dalam duel Fenerbahce vs MU ini, Mourinho bukan satu-satunya wajah yang familiar bagi Setan Merah.
Ada dua mantan pemain MU, yaitu Fred dan Sofyan Amrabat yang musim ini menjadi penggawa Fenerbahce.
Klasemen Liga Europa
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanpa Bruno Fernandes, MU Bawa 20 Pemain untuk Hadapi Fenerbahce
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2024, 20:43
-
Tantang Fenerbahce, Satu Bek Manchester United Bakal Absen
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2024, 19:31
-
Jose Mourinho Peringkatkan MU: Kalian Salah Besar Jika Remehkan Fenerbahce!
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2024, 19:22
-
Tantang Fenerbahce, Erik Ten Hag Bakal Libatkan Banyak Bocil?
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2024, 19:10
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR