
Bola.net - Nicolas Capaldo layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Salzburg vs AS Roma, duel leg pertama play-off babak gugur Liga Europa 2022/2023, Jumat (17/2/2023).
Bertandang ke Red Bull Arena, kali ini Roma pulang dengan kekalahan tipis 0-1. Skuad Jose Mourinho tidak bisa memaksimalkan keunggulan kualitas mereka. Salzburg bermain lebih efektif di lapangan.
Salzburg tampil lebih dominan dan lebih banyak menyerang. Roma memberikan perlawanan sepadan, tapi bermasalah dalam ritme dan penyelesaian akhir.
Laga tampak akan berakhir tanpa gol, sampai akhirnya Nicolas Capaldo memecah kebuntuan di ujung laga (88'). Roma kehabisan waktu untuk mencetak gol balasan.
Kemenangan 1-0 ini bakal jadi modal berharga untuk Salzburg ketika menyambangi Roma dalam duel leg kedua pekan depan
Gol Capaldo
Mencetak gol penentu kemenangan di ujung laga tentu jadi kontribusi besar Capaldo di laga ini. Dia juga memainkan peran sebagai gelandang kanan dengan sangat baik.
Capaldo melepas total 3 tembakan dan ikut membantu pertahanan dengan 3 tekel bersih. Dia juga menorehkan catatan 76% umpan sukses.
Salzburg tidak banyak membawa bola di laga ini, tapi serangan-serangan mereka lebih berbahaya. Satu gol Capaldo bisa jadi penentu keberhasilan tim lolos ke babak berikutnya.
Susunan pemain
SALZBURG (4-3-1-2): Philipp Kohn; Amar Dedic, Oumar Solet, Strahinja Pavlovic, Andreas Ulmer; Nicolas Seiwald, Lucas Gourna-Douath, Nicolas Capaldo; Luka Sucic (82' Oscar Gloch); Fernando (60' Chukwubuike Adamu), Noah Okafor (82' Sekou Koita)
Pelatih: Matthias Jaissle
AS ROMA (3-4-2-1): Rui Patricio; Gianluca Mancini, Chris Smalling, Roger Ibanez; Nicola Zalewski, Bryan Cristante, Nemanja Matic, Stephan El Shaarawy; Paulo Dybala (46' Zeki Celik), Lorenzo Pellegrini (74' Georginio Wijnaldum); Tammy Abraham (74' Andrea Belotti)
Pelatih: Jose Mourinho
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalah Dari RB Salzburg, Jose Mourinho: Dalam Sepak Bola Harus Cetak Gol!
Liga Eropa UEFA 17 Februari 2023, 05:59
-
Man of the Match Salzburg vs AS Roma: Nicolas Capaldo
Liga Eropa UEFA 17 Februari 2023, 05:20
-
Pahit! Saksikan Kembali Kekalahan Roma dari Salzburg dengan Gol Menit Akhir
Open Play 17 Februari 2023, 05:15
-
Hasil Salzburg vs AS Roma: Skor 1-0
Liga Eropa UEFA 17 Februari 2023, 02:40
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR