Bola.net - - Wakil Rumania, Astra bertekad untuk menembus fase knockout Liga Europa musim ini. Untuk itu mereka harus memastikan kemenangan saat menjamu wakil Italia, AS Roma pada pertandingan terakhir Grup E Liga Europa pada hari Jumat (9/12) dini hari nanti.
Hingga pekan kelima Liga Europa musim ini, Astra sukses menempati posisi runner up Grup E dengan perolehan 7 Poin. Akan tetapi jalan mereka untuk lolos ke fase knockout masih berat karena mereka masih berpeluang untuk dikejar oleh Austria Wien yang hanya terpaut dua poin dari mereka di posisi ketiga. Oleh karenanya, menang atas AS Roma menjadi harga mati jika mereka ingin merasakan fase knockout Liga Europa musim ini.
Tim tamu sendiri sejatinya sudah tidak punya kepentingan di pertandingan terakhir fase grup ini. Mereka sudah dipastikan lolos ke fase knockout Liga Europa musim ini setelah mengumpulkan 11 poin hingga pekan kelima Liga Europa musim ini.
Posisi kubu Giallorossi di klasemen sendiri juga masih aman, di mana status mereka sebagai juara grup tidak bisa digeser oleh para-para pesaing mereka. Akan tetapi anak asuh Luciano Spalletti ini enggan mengalah kepada Astra, mengingat mereka masih belum tersentuh kekalahan hingga pekan ke lima Liga Europa musim ini. Oleh karenanya kubu Serigala Ibukota ini akan tetap mengincar kemenangan pada pertandingan terakhir ini.
Menjalani laga penting ini, pelatih Astra Marius Sumudica dikabarkan tidak memiliki masalah cedera yang berarti. Oleh karenanya ia bisa menurunkan skema terbaiknya untuk menjamu AS Roma pada hari Jumat nanti.
Marius sendiri kemungkinan masih akan menggunakan skema 3-5-1-1 dengan Denis Alibec sebagai ujung tombak. Pergerakan Alibec sendiri akan dibantu oleh Constantin Budescu sebagai playmaker pada laga ini, dan Junior Maranhao serta Alexander Stan di sektor sayap. Sedangkan di pos pertahanan terakhir, nama kiper andalan mereka Silviu Lung akan menjadi palang pintu mereka dari gempuran serangan AS Roma.
Di kubu tim tamu, pelatih Luciano Spalletti dikabarkan punya sejumlah masalah cedera jelang laga ini. Nama-nama seperti Mohamed Salah, Leandro Paredes, Alessandro Florenzi dan Abdullahi Nura dipastikan tidak ikut ke Rumania karena masih dalam proses penyembuhan.
Spalletti sendiri kemungkinan akan kembali memainkan skema 4-1-4-1 yang ia turunkan pada laga Derby Della Capitale akhir pekan lalu namun dnegan sejumlah penyesuaian. Di sektor kiper, nama Alisson Becker kemungkinan kembali menjadi starter menggantikan Wojciech Szczesny. Daniele De Rossi kemungkinan akan bermain sebagai gelandang jangkar pada laga ini, di mana Diego Perotti dan Stephan El Shaarawy akan menyisir pertahanan Astra di sektor sayap.
Perkiraan Susunan Pemain
Astra (3-5-1-1): Lung; Oros, Sapunaru, Alves; Maranhao, Teixeira, Mansally, Seto, Stan; Budescu; Alibec
AS Roma (4-1-4-1): Alisson; Emerson, Fazio, Rudiger, Peres; De Rossi; Perrotti, Nainggolan, Strootman, El-Shaarawy; Dzeko
Statistik Kedua Tim
Head to Head
30/09/16 AS Roma 4 - 0 Astra (UEL)
Lima Pertandingan Terakhir Astra (M-M-K-K-M)
20/11/16 CS U Craiova 0 - 1 Astra (LII)
25/11/16 Austria Vienne 1 - 2 Astra (UEL)
27/11/16 Poli Timişoara 2 - 0 Astra (LII)
02/12/16 Astra 1 - 2 CFR Cluj (LII)
04/12/16 Voluntari 1 - 2 Astra (LII)
Lima Pertandingan Terakhir AS Roma (M-K-M-M-M)
07/11/16 AS Roma 3 - 0 Bologna (Serie A)
20/11/16 Atalanta 2 - 1 AS Roma (Serie A)
25/11/16 AS Roma 4 - 1 Viktoria Plzen (UEL)
28/11/16 AS Roma 3 - 2 Pescara (Serie A)
04/12/16 Lazio 0 - 2 AS Roma (Serie A)
Prediksi Skor
Pertandingan yang digelar di Stadionul Marin Anastasovici ini diprediksi akan berjalan ketat. Kedua tim benar-benar tampil sekuat tenaga untuk meraih kemenangan terakhir di fase grup Liga Europa musim ini.
Jika melihat dari komposisi tim serta performa kedua tim belakangan ini, maka AS Roma akan lebih diunggulkan ketimbang Astra. Akan tetapi tekad kuat untuk bermain di babak knockout Liga Europa musim ini dan dukungan penuh dari para fans mereka pada laga nanti membuat mereka akan sulit ditaklukkan.
Bolanet memprediksi laga ini akan dengan kemenangan tim tamu dengan skor akhir Bagaimana Prediksi anda Bolaneters? Sampaikan Prediksi anda pada kolom komentar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Inter Milan vs Sparta Praha 9 Desember 2016
Liga Eropa UEFA 7 Desember 2016, 16:11
-
Prediksi Zorya Luhansk vs Manchester United 9 Desember 2016
Liga Eropa UEFA 7 Desember 2016, 15:00
-
Prediksi Astra vs AS Roma 9 Desember 2016
Liga Eropa UEFA 7 Desember 2016, 12:44
-
Prediksi Real Madrid vs Borussia Dortmund 8 Desember 2016
Liga Champions 6 Desember 2016, 15:02
-
Prediksi Juventus vs Dinamo Zagreb 8 Desember 2016
Liga Champions 6 Desember 2016, 12:30
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR