
Bola.net - Marseille akan menjamu Feyenoord pada leg kedua babak semifinal UEFA Conference League 2021/2022. Laga ini akan dimainkan di Stadion Orange Velodrome pada Jumat 6 Mei 2022 mulai pukul 02.00 dini hari WIB, live streaming di Vidio.
Marseille adalah 'jebolan' Liga Europa dan Feyenoord sejak awal bermain di UEFA Conference League. Feyenoord meraih kemenangan dengan skor 3-2 pada leg pertama. Tapi, hasil itu bukan jaminan bagi mereka untuk melaju ke final.
Marseille kalah dengan skor 3-0 dari Lyon pada laga akhir pekan lalu. Itu bukan hasil bagus, tetapi bukan mewakili kualitas Marseille musim ini. Dimitri Payet dan kolega kini berada di posisi kedua klasemen Ligue 1.
Feyenoord datang ke Prancis dengan modal apik. Feyenoord selalu menang pada lima laga terakhir, tidak pernah kalah delapan laga beruntun. Pemain kunci Feyenoord salah satunya adalah Guus Til yang tampil impresif musim 2021/2022.
Marseille dan Feyenoord punya gaya bermain ofensif dan terbuka. Seperti yang terjadi pada leg pertama lalu, leg kedua juga diprediksi bakal sangat seru. Siapakah yang akan lolos ke final, Marseille atau Feyenoord?
Perkiraan Susunan Pemain
Marseille (4-3-3): Steve Mandanda; Luan Peres, William Saliba, Duje Caleta-Car, Valentin Rongier; Boubacar Kamara, Gerson, Matteo Guendozi; Dimitri Payet, Bamba Dieng, Cedric Bakambu.
Pelatih: Jorge Sampaoli
Feyenoord (4-2-3-1): Ofir Marciano (GK); Tyrell Malacia, Gernot Trauner, Marcos Senesi, Lutsharel Geertruida; Fredrik Aursnes, Orkun Kokcu; Luis Sinisterra, Guus Til, Reiss Nelson; Bryan Linssen.
Pelatih: Arne Slot
Statistik Pertandingan
Head to Head
- 29/04/22 Feyenoord 3 - 2 Marseille
5 Pertandingan Terakhir Marseille
- 18/04/22 PSG 2 - 1 Marseille
- 21/04/22 Marseille 3 - 2 Nantes
- 25/04/22 Reims 0 - 1 Marseille
- 29/04/22 Feyenoord 3 - 2 Marseille
- 02/05/22 Marseille 0 - 3 Lyon
5 Pertandingan Terakhir
- 10/04/22 Heracles 1 - 4 Feyenoord
- 15/04/22 Slavia Prague 1 - 3 Feyenoord
- 24/04/22 Feyenoord 2 - 1 Utrecht
- 29/04/22 Feyenoord 3 - 2 Marseille
- 01/05/22 Fortuna Sittard 1 - 3 Feyenoord
Prediksi Pertandingan
Feyenoord, dari sisi materi pemain, masih kalah mentereng dibanding Marseille. Tapi, dari sisi performa, Feyenoord jauh lebih baik dibanding tim asal Prancis tersebut.
Feyenoord bisa tampil dengan tim terbaiknya. Masalahnya, mereka harus menjalani laga tandang di tempat yang sulit. Menang di markas Feyenoord adalah misi yang berat, tapi Feyenoord hanya butuh hasil imbang untuk lolos ke final.
Bola.net memprediksi bakal tercipta banyak gol pada duel Marseille vs Feyenoord, seperti pada leg pertama lalu. Laga ini mungkin akan berakhir dengan skor 2-2.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi AS Roma vs Leicester City 6 Mei 2022
Liga Eropa UEFA 4 Mei 2022, 22:45 -
Prediksi Marseille vs Feyenoord 6 Mei 2022
Liga Eropa UEFA 4 Mei 2022, 22:12 -
Prediksi Rangers vs RB Leipzig 6 Mei 2022
Liga Eropa UEFA 4 Mei 2022, 21:15 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs West Ham 6 Mei 2022
Liga Eropa UEFA 4 Mei 2022, 20:14 -
Prediksi Real Madrid vs Manchester City 5 Mei 2022
Liga Champions 4 Mei 2022, 10:20
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR