Bola.net - Duel menarik bakal tersaji di Generali Arena kala tuan rumah Sparta Praha menjamu AC Milan dalam partai matchday 6 Grup H Liga Europa 2020/21, Jumat (11/12/2020) dini hari WIB.
Milan berambisi meraih poin penuh dari laga ini guna menjaga peluang mereka mengakhiri babak penyisihan sebagai jawara Grup D. Selain menang, syarat lainnya adalah Lille gagal mengalahkan Celtic.
Milan memiliki modal bagus dalam lawatan ke Praha kali ini setelah pada akhir pekan kemarin pasukan Stefano Pioli sukses mengalahkan Sampdoria dengan skor 2-1.
Secara keseluruhan, Milan tak terkalahkan dalam enam laga terakhir di semua kompetisi, empat di antaranya sukses dimenangi oleh tim berjuluk Rossoneri tersebut.
Di sisi lain, Sparta Praha menjemput laga ini dengan modal kurang bagus. Akhir pekan kemarin, Sparta dihajar tiga gol tanpa balas oleh sang tetangga, Slavia Praha.
Milan memiliki peluang besar untuk bisa memenangi laga ini. Namun, untuk lolos sebagai juara grup, Jens Petter Hauge cs tetap harus ketar-ketir dengan hasil yang diraih Lille di markas Celtic.
Perkiraan Susunan Pemain
Sparta Praha (3-5-2): Nita; Plechaty, Pavelka, Krejci; Vindheim, Karabec, Travnik, Soucek, Hanousek; Karlsson, Julis.
Milan (4-2-3-1): Donnarumma; Dalot, Kjaer, Gabbia, Bennacer, Krunic; Castillejo, Brahim Diaz, Hauge; Rebic.
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Kompetisi Klub UEFA)
- Pertemuan: 7
- Milan menang: 5
- Gol Milan: 11
- Imbang: 2
- Sparta menang: 0
- Gol Sparta: 1
5 Pertemuan Terakhir
- 30-10-2020 Milan 3-0 Sparta (UEL)
- 10-03-2004 Milan 4-1 Sparta (UCL)
- 24-02-2004 Sparta 0-0 Milan (UCL)
- 07-12-1995 Sparta 0-0 Milan (UEFA Cup)
- 23-11-1995 Milan 2-0 Sparta (UEFA Cup)
5 Laga Terakhir Sparta
- 23-11-20 Sparta 2-4 Ceske Budejovice (Liga)
- 27-11-20 Sparta 4-1 Celtic (UEL)
- 29-11-20 Teplice 0-1 Sparta (Liga)
- 04-12-20 Lille 2-1 Sparta (UEL)
- 07-12-20 Sparta 0-3 Slavia (Liga)
5 Laga Terakhir Milan
- 23-11-20 Napoli 1-3 Milan (Serie A)
- 27-11-20 Lille 1-1 Milan (UEL)
- 29-11-20 Milan 2-0 Fiorentina (Serie A)
- 04-12-20 Milan 4-2 Celtic (UEL)
- 07-12-20 Sampdoria 1-2 Milan (Serie A)
Statistik dan Prediksi Skor
Milan tak terkalahkan dalam tujuh pertemuan kontra Sparta di semua kompetisi (lima menang, dua imbang)
Milan selalu sukses mencatat clean sheet dalam tiga kali kunjungan ke markas Sparta (satu menang, dua imbang)
Dari 27 pertemuan melawan tim Italia, Sparta hanya mampu meraih lima kemenangan (10 imbang, 12 kalah)
Prediksi skor akhir: Sparta Praha 1-3 Milan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Dundalk Vs Arsenal 11 Desember 2020
Liga Eropa UEFA 10 Desember 2020, 14:59
-
Prediksi Sparta Praha vs AC Milan 11 Desember 2020
Liga Eropa UEFA 10 Desember 2020, 13:55
-
Prediksi Tottenham Hotspur vs Royal Antwerp 11 Desember 2020
Liga Eropa UEFA 10 Desember 2020, 13:43
-
Prediksi Manchester City vs Marseille 10 Desember 2020
Liga Champions 9 Desember 2020, 13:00
-
Prediksi Midtjylland vs Liverpool 10 Desember 2020
Liga Champions 8 Desember 2020, 17:00
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR