
Usai dikalahkan Udinese pada ajang yang sama di kandang beberapa pekan yang lalu, kini skuad asuhan Brendan Rodgers berambisi memetik tiga poin penting, demi memuluskan langkah lolos dari fase grup.
Namun keinginan tersebut bisa saja sulit terlaksana, mengingat tamu yang berkunjung kali ini bukan sembarang tamu. Anzhi, klub dari Liga Premier Rusia yang saat ini tengah menguasai klasemen kompetisi domestik.
Selain itu, The Reds tampaknya juga akan melakukan antisipasi, menjelang laga derby Merseyside kontra Everton akhir pekan ini. Rodgers kemungkinan akan kembali merombak skuad khusus untuk laga kali ini.
Namun manajer asal Irlandia Utara tersebut sepertinya kembali tidak diuntungkan dengan sejumlah cedera pemain di skuadnya. Penjaga gawang Pepe Reina, Martin Kelly dan Fabio Borini masih belum menunjukkan indikasi kesembuhan.
Sejumlah pemain juga kemungkinan besar diistirahatkan, seperti kapten Steven Gerrard, Daniel Agger, Martin Skrtel, Joe Allen dan Raheem Sterling. Minimnya stok penyerang membuat Rodgers tetap menyertakan Luis Suarez di starting line up.
Beberapa pemain sudah disiapkan untuk menggantikan peran para penggawa yang absen, seperti Jamie Carragher, Sebastian Coates, Jose Enrique dan Stewart Downing.
Sedangkan sang tamu, Anzhi Makhachkala datang dengan kepercayaan diri cukup tinggi, menyusul prestasi tim asuhan Guus Hiddink saat ini di liga domestik, yang unggul dua poin dari CSKA Moscow sebagai runner up.
Skuad pemenang atas Spartak Moscow akhir pekan lalu tampaknya bakal dipertahankan Hiddink. Akan tetapi satu nama dipastikan absen, yakni Lassana Diarra yang mengalami cedera lutut.
Christoper Samba dan Yuriy Zhirkov diturunkan untuk mengawal lini belakang, sementara untuk sektor penyerangan, Hiddink tetap mempercayakan kepada pemain yang diyakini memiliki gaji termahal di dunia, Samuel Eto'o.
Perkiraan Susunan Pemain:
Liverpool (4-3-3): Jones; Wisdom, Carragher, Coates, Enrique; Henderson, Sahin, Shelvey; Downing, Suarez, Assaidi.
Anzhi Makhachkala (4-3-3): Gabulov; Agalarov, Samba, Tagirbekov, Zhirkov; Jucilei, Shatov, Carcela- Gonzales; Bousouffa, Traore, Eto'o. (bola/atg)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klub Malaysia Ingin Gaet Robbie Fowler
Asia 25 Oktober 2012, 18:06
-
Reina Percaya Duet Agger-Skrtel Bakal Melegenda
Liga Inggris 25 Oktober 2012, 11:55
-
Data dan Fakta UEL Matchday 3: Liverpool vs Anzhi
Liga Eropa UEFA 25 Oktober 2012, 10:10
-
Preview: Liverpool vs Anzhi, Konsistensi Bakal Diuji
Liga Eropa UEFA 25 Oktober 2012, 10:00
-
Liverpool Incar Striker Israel
Liga Inggris 23 Oktober 2012, 17:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




















KOMENTAR