
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer dikabarkan sudah memutuskan siapa kiper yang akan bermain di Final Liga Europa. David De Gea dilaporkan akan menjadi starter di laga itu.
Pekan depan, Manchester United akan terbang ke Polandia. Mereka akan berhadapan dengan Villarreal di partai Final Liga Europa musim 2020/21.
Solskjaer diyakini ingin menurunkan skuat terbaik mereka di laga ini. Namun baru-baru ini Solskjaer mengaku belum memutuskan siapa yang akan mengisi posisi kiper MU di laga krusial tersebut.
Manchester Evening News telah mendapatkan bocoran siapa kiper MU di partai Final Liga Europa nanti. David De Gea dilaporkan akan menjadi starter di laga itu.
Mengapa Solskjaer mempercayakan De Gea? Simak selengkapnya di bawah ini.
Performa Membaik
Menurut laporan tersebut, keputusan Solskjaer menjadikan De Gea starter di final itu berkat faktor performa.
Semenjak sang kiper tergusur dari posisi kiper utama MU, permainannya justru membaik. Ia kerap membuat penyelamatan krusial saat diberi kesempatan bermain.
Melihat performa apik De Gea itu, Solskjaer meyakini sang kiper layak menjadi starter di final Liga Europa nanti.
Bakal Dirotasi
Laporan itu juga mengklaim bahwa Solskjaer akan membuat rotasi kiper di akhir pekan ini saat melawan Wolverhampton.
Dean Henderson akan diberikan kesempatan bermain di partai terakhir EPL musim ini. Sementara David De Gea akan diistirahatkan agar tampil optimal di final nanti.
Langkah ini diambil Solskjaer agar Henderson juga mendapatkan jatah bermain, karena De Gea dimainkan Solskjaer saat partai melawan Fulham di dini hari tadi.
Harap-Harap Cemas
Solskjaer sendiri juga dilaporkan tengah harap-harap cemas.
Ini dikarenakan Harry Maguire kondisinya masih meragukan untuk bermain di Final Liga Europa nanti.
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Punya 'Jordan Henderson' di Tim Mereka, Siapa Dia?
Liga Inggris 19 Mei 2021, 21:46
-
Ditanya Soal Gosip Harry Kane, Ini Reaksi Solskjaer
Liga Inggris 19 Mei 2021, 21:33
-
Fabrizio Romano: Harry Kane ke Manchester United? Kok Sulit Ya?
Liga Inggris 19 Mei 2021, 21:17
-
Menakar Pelabuhan Berikut Harry Kane: Manchester City Paling Pas
Liga Inggris 19 Mei 2021, 21:03
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR