
Bola.net - Hasil putaran pertama PLN Mobile Proliga 2024 hari ini, Sabtu 4 Mei 2024. Ada tiga pertandingan seru tersaji di hari ini.
Kompetisi bola voli nomor satu di Indonesia itu sudah memasuki seri 2 yang digelar di GOR Jatidiri, Semarang. Di hari Sabtu ini, ada tiga pertandingan yang tersaji.
Yang pertama adalah laga Kudus Sukun Badak vs Jakarta Garuda Jaya lalu ada Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta STIN BIN melawan Palembang Bank Sumselbabel.
Bagaimana hasil pertandingannya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Kudus Sukun Badak Buat Garuda Jaya Tidak Berdaya

Pertandingan pertama datang dari nomor putra. Kudus Sukun Badak berhadapan dengan Jakarta Garuda Jaya.
Sejak set pertama, Sukun Badak tampil perkasa. Mereka berhasil menghempaskan Garuda Jaya dengan skor telak 25-13.
Di set kedua, Garuda Jaya mencoba bangkit. Namun Kudus Sukun Badak terlalu perkasa dan mereka kembali kalah dengan skor 25-20.
Di set ketiga, Garuda Jaya masih mencoba untuk mencuri set ini. Namun Sukun Badak tidak membiarkan itu terjadi, di mana mereka berhasil menang dengan skor 25-21 dan keluar sebagai pemenang di laga ini.
Popsivo Polwan Bungkap Jakarta Pertamina Enduro

Di pertandingan kedua datang dari nomor putri. Jakarta Popsivo Polwan berhadapan dengan Jakarta Pertamina Enduro.
Sejak set pertama, Popsivo tampil dengan dominan. Mereka berhasil membungkam Pertamina Enduro dengan skor telak 13-25 di set pertama.
Di set kedua, Pertamina Enduro mencoba untuk memperbaiki performa mereka. Perlawanan yang diberikan mereka cukup sengit, namun mereka gagal menghentikan laju Popsivo yang menang dengan skro 25-19 di set kedua.
Di set ketiga, Popsivo semakin sulit dibendung. Meski Pertamina Enduro mencoba untuk menghentikan mereka, namun Popsivo mampu menang dengan skor 25-20.
Sumselbabel Jinakkan STIN BIN

Di pertandingan terakhir mempertemukan dua tim kuat, Jakarta STIN BIN dan Palembang Bank Sumselbabel.
Pertandingan berjalan sengit sejak awal pertandingan. Sumselbabel mampu memetik kemenangan di set pertama dengan skor 25-20.
Di set kedua, STIN BIN bangkit. Mereka sukses mengamankan set kedua dengan kemenangan 25-19.
Set ketiga berlangsung lebih sengit. Bank Sumselbabel mampu menjinakkan perlawanan STIN BIN dengan skor 22-25.
STIN BIN sukses memaksa terjadinya rubber set. Setelah di set keempat mereka mampu menaklukkan Bank Sumselbabel dengan skor 25-21.
Di set terakhir, Sumselbabel menunjukkan kelas mereka. Mereka mampu mengalahkan STIN BIN dengan skor 11-15.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil PLN Mobile Proliga 2024 Hari Ini, Sabtu 4 Mei 2024
Voli 4 Mei 2024, 22:35
-
Daftar Pemain Kudus Sukun Badak di PLN Mobile Proliga 2024
Voli 24 April 2024, 16:36
-
PLN Mobile Proliga 2023, Jakarta Pertamina Pertamax Kalahkan Kudus Sukun Badak
Voli 11 Februari 2023, 23:47
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR