
Bola.net - Tuan rumah Brasil mengeliminasi Paraguay di babak perempat final Copa America 2019, Jumat (28/6). Namun Brasil tidak mendapatkan kemenangan ini dengan cara mudah. Mereka terlebih dahulu menguras energi untuk mengakhiri perlawanan alot La Albirroja.
Brasil mendominasi pertandingan dan menciptakan banyak peluang, terutama setelah Paraguay kehilangan bek sentral Fabian Balbuena yang dikartu merah langsung pada menit 58. Hanya saja, Brasil tak mampu mengoyak gawang Paraguay. Kiper Roberto Fernandez menetralisir semua peluang emas Brasil dan memastikan tak ada gol yang tercipta sepanjang waktu normal.
Brasil baru bisa memastikan kelolosan mereka setelah menang adu penalti dengan skor 4-3.
Sepanjang waktu normal, Brasil mendominasi dengan penguasaan bola mencapai 70% dan unggul telak jumlah tembakan 26 berbanding 5. Dari 26 tembakan itu, 8 di antaranya tepat mengarah ke gawang Paraguay.
8 Shots on target Brasil vs Paraguay (c) WhoScored
Namun 8 shots on target Brasil lewat Philippe Coutinho (2), Dani Alves, Thiago Silva, Arthur, Everton, Roberto Firmino dan Alex Sandro tersebut semuanya mentah oleh Fernandez di bawah mistar. Kiper 31 tahun Paraguay dari klub Botafogo itu mencatatkan 8 penyelamatan.
Sebanyak 8 penyelamatan Fernandez saat melawan Brasil itu sendiri merupakan sebuah prestasi yang hebat.
Scroll terus ke bawah.
Statistik
Roberto Fernandez mencatatkan 8 penyelamatan melawan Brasil. Tak ada kiper lain yang melakukan penyelamatan sebanyak itu dalam sebuah pertandingan Copa America selama tiga edisi terakhir.
8 - Paraguay’s🇵🇾 Roberto Fernández made the joint-most saves (8) in a game of the last three Copa America tournaments. Gatito.#CopaAmerica pic.twitter.com/c06c0C1uJL
— OptaJavier (@OptaJavier) June 28, 2019
Kiper dengan nama lengkap Roberto Junior Fernandez Torres atau yang akrab dipanggil 'Gatito' itu tampil gemilang selama 2x45 menit. Ketangguhannya sempat membuat Brasil merasa frustrasi. Namun dia harus menyerah di adu penalti.
Dari lima algojo Brasil, hanya Roberto algojo ke-4 Roberto Firmino yang eksekusinya melenceng dari sasaran. Empat algojo lainnya, yakni Willian, Marquinhos, Coutinho serta Gabriel Jesus, sukses mengecoh Fernandez dan membawa Brasil ke empat besar.
Brasil lolos ke semifinal, di mana mereka akan menghadapi salah satu dari Venezuela atau sang rival abadi Argentina.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alisson Sebut Paraguay Tidak Niat Bermain
Amerika Latin 28 Juni 2019, 17:01 -
Brasil dan 9 Adu Penalti di Copa America
Amerika Latin 28 Juni 2019, 15:26 -
Statistik: Brasil Bakal ke Final Copa America 2019
Amerika Latin 28 Juni 2019, 15:03 -
Highlights Copa America 2019: Brasil 0-0 Paraguay (Penalti 4-3)
Open Play 28 Juni 2019, 14:47
LATEST UPDATE
-
Lamine Yamal Cedera Lagi, Hansi Flick Tak Yakin Bisa Tampil di El Clasico
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:25 -
Debut Sempurna Senne Lammens: Clean Sheet dan Pujian-Pujian!
Liga Inggris 5 Oktober 2025, 01:10 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Villarreal - Nonton La Liga di Vidio
Liga Spanyol 5 Oktober 2025, 01:00 -
Lukai Sang Mantan, Declan Rice Jadi Man of the Match Arsenal vs West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:45 -
Prediksi Lille vs PSG 6 Oktober 2025
Liga Eropa Lain 4 Oktober 2025, 23:39 -
Prediksi Juventus vs AC Milan 6 Oktober 2025
Liga Italia 4 Oktober 2025, 23:36 -
Cetak Gol Lagi, Benjamin Sesko Jadi Man of The Match Laga MU vs Sunderland
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 23:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR