
Bola.net - Daftar lengkap pemain Timnas Brasil di Copa America 2024. Tim asuhan Dorival Junior itu akan menghadapi Kosta Rika pada laga pertamanya di Copa America edisi tahun ini.
Copa America 2024 akan digelar di Amerika Serikat dari 21 Juni sampai 15 Juli 2024 mendatang. Brasil akan mencoba meraih gelar ke-10 mereka di ajang ini.
Sejauh ini, Brasil sudah sembilan kali menjuarai Copa America. Mereka terakhir kali menjadi juara pada edisi 2019 setelah mengalahkan Peru 3-1 di final.
Brasil sejatinya mampu tampil di final pada edisi 2021 lalu. Namun, Tim Samba gagal menjadi juara setelah dikalahkan Argentina meski bertanding di negaranya sendiri.
Di Copa America 2024, Brasil masuk Grup D. Brasil akan bersaing dengan Kolombia, Paraguay, dan Kosta Rika.
Panggil Pemain Muda

Brasil telah mengumumkan skuadnya untuk bertarung di Copa America 2024. Sejumlah nama beken tidak masuk skuad seperti Casemiro, Antony, Richarlison, hingga Neymar yang mengalami cedera berkepanjangan.
Sebaliknya, ada banyak pemain muda yang menghiasi skuad Brasil kali ini. Performa apik yang ditunjukkan di level klub membuat sang pelatih berani memberi kepercayaan kepada mereka.
Dua pemain Real Madrid Vinicius Junior dan Rodrygo akan menjadi andalan Tim Samba. Selain itu, masih ada nama-nama seperti Endrick, Savio, Lucas Beraldo hingga Yan Couto.
Daftar Pemain Timnas Brasil di Copa America 2024

Kiper: Alisson (Liverpool), Bento (Athletico Paranaense), Rafael (Sao Paulo)
Belakang: Danilo (Juventus), Eder Militao (Real Madrid), Marquinhos (PSG), Wendell (Porto), Yan Couto (Girona), Gabriel Magalhaes (Arsenal), Guilherme Arana (Atletico Mineiro), Lucas Beraldo (PSG), Bremer (Juventus)
Tengah: Bruno Guimaraes (Newcastle), Lucas Paqueta (West Ham), Joao Gomes (Wolverhampton), Douglas Luiz (Aston Villa), Andreas Pereira (Fulham), Ederson (Atalanta)
Depan: Vinicius Junior (Real Madrid), Endrick (Palmeiras), Rodrygo (Real Madrid), Raphinha (Barcelona), Savio (Girona), Evanilson (Porto), Gabriel Martinelli (Arsenal), Pepe (Porto)
Jadwal Pertandingan Brasil di Copa America 2024

25 Juni 2024
08:00 WIB
Brasil vs Kosta Rika
Live di Indosiar dan Vidio
29 Juni 2024
08:00 WIB
Paraguay vs Brasil
Live di Indosiar dan Vidio
3 Juli 2024
08:00 WIB
Brasil vs Kolombia
Live di Indosiar dan Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Copa America: Brasil vs Kosta Rika 25 Juni 2024
Amerika Latin 24 Juni 2024, 16:08
-
Daftar Lengkap Skuad Timnas Brasil di Copa America 2024
Amerika Latin 24 Juni 2024, 14:55
-
Profil Tim dan Daftar Pemain Timnas Brasil di Copa America 2024
Amerika Latin 11 Juni 2024, 12:03
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR