
Bola.net - Argentina gagal meraih kemenangan pada laga ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL. Berjumpa Paraguay di Stadion Alberto Jose Armando, Jumat (13/11/2020) pagi WIB, mereka harus puas dengan skor 1-1.
Paraguay unggul lebih dulu dari gol penalti Angel Romero pada menit ke-21. Sedangkan, Argentina membalas lewat gol Nicolas Gonzalez pada menit ke-41.
Argentina kini berada di puncak klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dari tiga laga, Lionel Messi dan kolega mendapat tujuh poin. Paraguay berada di posisi ke-4 dengan lima poin dari tiga laga.
Simak laporan jalannya laga di bawah ini ya Bolaneters.
Babak Pertama
Argentina memainkan Lionel Messi sejak awal, walau kebugaran sang pemain sempat diragukan. Messi bermain dengan Lautaro Martinez dan Lucas Ocampos di lini depan.
Walau berstatus tim tamu, kubu Paraguay justru mendapat peluang emas lebih dulu. Pada menit ke-18, penalti diberikan setelah Miguel Amiron dijatuhkan Lucas Martinez di kotak terlarang.
Angel Romero yang menjadi eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. Paraguay unggul 0-1.
Argentina kehilangan Exequiel Palacios yang cedera pada menit ke-30 karena cedera. Posisinya lalu digantian Giovanni Lo Celso, gelandang serang dari Tottenham Hotspur.
🏆 #Eliminatorias
— Selección Argentina 🇦🇷 (@Argentina) November 13, 2020
⏱ 40' ST
⚽ @Argentina 🇦🇷 1 (Nicolás González) 🆚 #Paraguay 🇵🇾 1 (Ángel Romero) pic.twitter.com/wbmEw3QtL4
Lo Celso memberi dampak penting bagi Argentina. Pada menit ke-41, sepak pojok Lo Celso mampu diteruskan Nicolas Gonzalez menjadi gol. Argentina pun masuk ke ruang ganti dengan kedudukan imbang 1-1.
Babak Kedua
Lautaro Martinez bekerja keras untuk bisa mendapat peluang. Walau Argentina lebih unggul dari sisi penguasaan bola, mereka kesulitan menembus rapatnya lini belakang Paraguay.
Lionel Messi mencetak gol pada menit ke-58, tetapi VAR memutuskan ada pelanggaran lebih dulu sebelum gol. Messi pun gagal mengubah skor. Lionel Scaloni nampak marah, tetapi wasit telah membuat keputusan. Skor tetap 1-1.
Pada menit ke-62, Scaloni membuat pergantian. Angel Di Maria dimainkan menggantikan Lucas Ocampos.
Antony Silva membuat penyelamatan penting pada menit ke-73. Kiper Paraguay itu menggagalkan peluang emas Lionel Messi. Paraguay bermain sangat bagus di lini belakang.
Tidak ada gol hingga laga usai. Laga berakhir dengan skor 1-1. Dari enam shots yang dilepas pemain Argentian, lima tepat sasaran tetapi hanya satu yang menjadi gol. Sedangkan, Paraguay hanya melepas tiga shots dan dua tepat sasaran.
🏆 #Eliminatorias
— Selección Argentina 🇦🇷 (@Argentina) November 13, 2020
⚽ @Argentina 🇦🇷 1 (Nicolás González) 🆚 #Paraguay 🇵🇾 1 (Ángel Romero)
👉 ¡Final del partido en La Bombonera!
🔜 @Argentina jugará el próximo martes frente a #Perú 🇵🇪 pic.twitter.com/CCsJkYu0Nz
Susunan Pemain
Argentina (3-4-3): Franco Armani; Nicolas Otamendi, Lucas Martinez, Gonzalo Montiel; Nicolas Gonzalez, Exequiel Palacios, Leandro Paredes, Rodrigo De Paul; Lucas Ocampos, Lautaro Martinez, Lionel Messi (c).
Paraguay (4-3-3): Antony Silva; Robert Rojas, Fabian Balbuena, Gustavo Gomez (c), Junior Alonso; Gaston Gimenez, Angel Cardozo, Mathias Villasanti; Angel Romero, Dario Lezcano, Miguel Almiron.
Baca Ini Juga:
- Prediksi Brasil vs Venezuela 14 November 2020
- Pedas! Neymar Disebut Badut karena Sering Menjatuhkan Diri di Kotak Penalti
- Ketika Lionel Messi Marah dan Membentak Pelatih Bolivia: 'Apa Maumu, Botak?'
- Makan itu Enam! Momen Lionel Messi Emosi dengan Ucapan Kapten Timnas Bolivia
- Hasil Pertandingan Peru vs Brasil: Skor 2-4
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Argentina vs Paraguay: Skor 1-1
Amerika Latin 13 November 2020, 09:10
-
'Sekarang Lionel Messi Sudah Jadi Lebih Dewasa'
Liga Spanyol 13 November 2020, 01:38
-
Prediksi Argentina vs Paraguay 13 November 2020
Piala Dunia 11 November 2020, 15:02
-
Sedang Jadi Sorotan, Paulo Dybala Batal Dipanggil Timnas Argentina
Liga Italia 9 November 2020, 02:51
-
Diego Maradona Jalani Operasi Otak, Lionel Messi: Semoga Segera Sehat Kembali!
Bolatainment 5 November 2020, 03:30
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR