
Bola.net - Lionel Messi diketahui sebagai salah satu duta wisata Arab Saudi. La Pulga mendapat bayaran yang cukup fantastis untuk tiap kunjungan dan postingan media sosial pada kerja sama itu.
Musim 2022/2023, hubungan Messi dengan PSG tak bisa dibilang sepenuhnya bagus. Messi sempat mendapat hukuman karena memilih pergi ke Arab Saudi tanpa mengantongi izin dari klub.
Ketika itu, situasinya agak rumit bagi PSG maupun Messi. PSG kalah dari Lorient pada lanjutan Ligue 1. Kekalahan itu membuat hari libur sehari setelah laga dibatalkan. Di sisi lain, Messi dijadwalkan pergi ke Arab Saudi.
Messi akhirnya terbang ke Arab Saudi dan melewatkan sesi latihan klub. Messi ke Arab Saudi untuk menjalankan kewajiban sebagai duta wisata dan sudah terikat kontrak. Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Berapa Bayaran Lionel Messi?
The New York Times membocorkan detail kontrak yang diteken Messi sebagai duta wisata Arab Saudi. Dokumen tertanggal 1 Januari 2021 itu diteken oleh Messi dan Rodrigo, yang menjadi manajer komersial Messi.
Messi mendapatkan 22,5 juta euro pada kesepakatan kerja sama berdurasi tiga tahun tersebut.
Pada kesepakatan itu, ada klausul yang mengatur Messi harus melakukan liburan keluarga tahunan selama lima hari atau dua kunjungan masing-masing selama tiga hari. Messi akan mendapat 1,8 juta Euro (Rp,19 miliar) dari setiap kunjungan.
Tentu Messi tidak perlu membayar akomodasi dan biaya lain pada kunjungan ke Arab Saudi. Semua biaya ditanggung oleh Kementerian Pariwisata Arab Saudi. Messi bisa membawa hingga 20 orang dalam kunjungan itu dan semuanya gratis.
Bayangan untuk Unggahan Media Sosial

Selain kunjungan tahunan, Lionel Messi dan Arab Saudi juga punya beberapa klausul menarik lain. Salah satunya soal unggahan di media sosial.
Messi akan mendapatkan 1,8 juta Euro untuk promosi di media sosial. Detailnya, La Pulga harus membuat 10 unggahan dalam satu tahun soal promosi wisata dan kegiatan liburan di Arab Saudi.
Messi juga akan mendapat 1,8 juta Euro untuk kegiatan pariwisata tahunan yang digelar Arab Saudi. Jumlah yang sama juga didapat jika Messi ikut dalam kegiatan amal dan bermain sepak bola.
Enggan Main di Arab Saudi
Lionel Messi punya kedekatan dengan pemerintah Arab Saudi. Menariknya, La Pulga menolak tawaran untuk bermain di Arab Saudi yang disodorkan Al Hilal.
La Pulga punya tawaran mewah untuk bermain di Al Hilal, dengan nilai 400 juta Euro per musim. Akan tetapi, Messi lebih memilih menerima pinangan dari Inter Miami.
Sumber: The New York Times
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Bukan Messi, Mbappe Sebut Dirinya yang Layak Menangkan Ballon d'Or
- Selain Buonanotte, Ini 4 Pemain yang Sukses Debut di Timnas Argentina Saat Berusia 18 Tahun
- Lionel Messi Jadi Brand Ambassador, Es Krim Dibagi-bagi Gratis pada Timnas Indonesia Vs Argentina
- Walau Tanpa Messi, Timnas Argentina Sudah Beri Pelajaran Berharga kepada Timnas Indonesia
- Nggak Ada Messi, Akhirnya Garnacho yang Dikantongin Asnawi di Laga Indonesia vs Argentina
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gaji Lionel Messi di Inter Miami Terungkap
Bola Dunia Lainnya 21 Juni 2023, 17:00
-
Lionel Messi Dibayar Rp29 Miliar untuk Liburan Keluarga ke Arab Saudi
Asia 21 Juni 2023, 11:56
-
Bukan Messi, Mbappe Sebut Dirinya yang Layak Menangkan Ballon d'Or
Liga Eropa Lain 21 Juni 2023, 06:45
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR