Pada awal kuarter pertama PJE memang unggul terlebih dahulu melalui empat angka sumbangan Fidyan Dini. Tapi balasan tiga angka dari Fandi Andika Ramadhani membuat mental anak-anak Aspac langsung bangkit. Masuknya pemain yang baru turun gunung, Wahyu Widayat Jati membuat Aspac tak terbendung. Lima angka dicetak Wahyu dan membuat Aspac unggul di kuarter pertama ini 16-9.
Wahyu kembali on fire di kuarter berikutnya. Kembali pemain yang sempat pensiun sejak tahun 2009 lalu itu memberondong jaring PJE dengan jump shoot mematikannya. Total ia sumbangkan 11 angka dan tujuh rebound hingga kuarter ini. PJE kian terpuruk ketika di akhir kuarter kedua Xaverius Prawiro bertubi-tubi mencetak angka. Aspac pun kian jauh meninggalkan PJE 38-21.
PJE baru bisa bangkit di kuarter ketiga. Masuknya Dimas Aryo Dewanto membuat permainan PJE mulai hidup kembali. Drive dan jump shoot Dimas total menghasilkan delapan angka di kuarter ini. Namun, usaha PJE ini harus dihentikan oleh aksi gemilang Andakara Prastawa Dhyaksa. Point guard muda ini menyumbangkan 10 angka di kuarter ini. Skor 57-43 mengakhiri kuarter ketiga, tetap untuk keunggulan Aspac.
Satu three points serta dua kali lay up Kelly Purwanto di kuarter keempat sempat memperkecil ketertinggalan PJE menjadi enam angka saja. Akan tetapi Prastawa kembali mampu menjawab tantangan Kelly. Aspac pun menyudahi perlawanan PJE dengan skor kemenangan 68-60. (fjr/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sikat Pelita Jaya, Aspac Belum Terbendung
Basket 14 Oktober 2012, 18:35
-
Eksklusif: Denny Sumargo Serius Main Basket Berkat Beasiswa
Basket 14 Oktober 2012, 14:30
-
Ball Up dan AND1 Bakal Ramaikan Grand Final LA Streetball
Basket 11 Oktober 2012, 17:30
-
NBL Indonesia Sediakan Live Stream Laga Pramusim Secara Gratis
Basket 10 Oktober 2012, 16:45
-
Merah Putih Predators, Tim Baru WNBL Indonesia 2012-2013
Basket 5 Oktober 2012, 17:30
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR