
Tanda-tanda ketimpangan terlihat sejak kuarter pertama. Kelly Purwanto, Andy 'Batam', dan Fidyan Dini yang turun sebagai starter bermain tenang. Lebih dari 50 persen tembakan-tembakan para pemain ini menembus sasaran.
Ryan Febriyan sebenarnya memberi perlawanan cukup baik dengan berani melepaskan tembakan dari posisi-posisi yang terapit penjagaan. Demikian pula Juliano Gandhi yang mampu mencetak lima angka. Namun para pemain NSH GMC yang lain tidak memberi performa yang baik. NSH GMC tertinggal 23-15 di kuarter pertama.
Performa meyakinkan Ryan tidak berlanjut ke kuarter kedua. Head coach NSH GMC, Tri Adnyana bahkan hanya memainkan Ryan kurang dari tiga menit di kuarter kedua. Beruntung Gandhi masih seproduktif kuarter pertama. Dia menyumbang tambahan lima poin.
Sebaliknya, di kuarter kedua Pelita Jaya menggila. Penampilan istimewa dipertontonkan oleh Dimas Aryo Dewanto yang melakukan penetrasi-penetrasi dan beberapa jump shot untuk memberi tambahan 11 poin dari total 33 poin Pelita Jaya. Hebatnya, penampilan istimewa ini tidak hanya keluar dari Dimas. Ary Chandra juga memberikan hasil luar biasa dalam 10 menit aksinya. Ary mencetak 12 poin. Pelita Jaya menjauh 56-26 saat kuarter kedua berakhir.
Tempo permainan Pelita Jaya menurun hanya di kuarter ketiga. Pada kuarter ini Pelita Jaya lebih banyak menyuplai bola ke arah bigman. Hal ini pun tetap ampuh menekan NSH GMC. Dominasi Samuel Kurniahu tak terhentikan untuk membawa Pelita Jaya unggul 73-37. Samuel mencetak enam angka di kuarter ketiga.
Hujan poin Pelita Jaya kembali mengucur di kuarter terakhir. Empat pemain Pelita Jaya membukukan double digit. Batam kembali menjadi penyumbang angka terbanyak dengan 19 poin. Disusul oleh Ary (17 poin), Dimas (13 poin), dan Ferdinand Damanik (11 poin). Sementara donasi 15 poin dari Juliano terbanyak di antara pemain NSH GMC lainnya.
Head coach Pelita Jaya, Nathaniel Canson tak mau berpuas diri walau anak didiknya berhasil menang menyakinkan atas NSH GMC. ”Walau hari ini kami menang besar dan mencetak triple digit, kami belum mencapai peak performance terbaik,” ujar pelatih asal Filipina tersebut. (nbl/kny)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Beri Perlawanan Ketat, Pacific Kalah 60-68 dari Stadium
Basket 11 Maret 2013, 21:40
-
Tonga BSC Gagal Permalukan Hangtuah
Basket 11 Maret 2013, 20:45
-
Tembus 100 Poin, Pelita Jaya Benamkan NSH GMC
Basket 11 Maret 2013, 20:30
-
Dendam CLS Knights ke Pelita Jaya Belum Terbalas
Basket 22 Februari 2013, 21:25
-
Bimasakti Malang Belum Juga Bangkit
Basket 22 Februari 2013, 18:41
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR