
Bola.net - Platform mobile esport, Mobile Premier League (MPL) mengangkat Ridzki Syahputera sebagai Country Head untuk MPL Indonesia. Ia sebelumnya menduduki kursi Head of Growth untuk MPL Indonesia.
Dengan jabatan barunya, Ridzki kini harus mengembangkan bisnis MPL di Tanah Air. Di mana sejak mulai beroperasi pada 2018 hingga sekarang, MPL sudah mengumpulkan lebih dari 130 juta dolar dukungan pendanaan, termasuk dari investor seperti MDI, Sequoia Capital, SIG, dan Go-Ventures.
Pada 2020, MPL juga mencatat kenaikan jumlah pemain hingga tujuh kali lipat sejak pertama kali berdiri. Kini, MPL punya pengguna kurang lebih 63,5 juta pemain yang tersebar di India dan Indonesia.
“Ridzki telah menjadi bagian yang penting dari bisnis kami sejak awal MPL dibangun di Indonesia. Dia berperan besar dalam membantu bisnis kami dari awal hingga sampai di posisi saat ini," ujar Chief Executive Officer (CEO) dan Co-Founder MPL, Sai Srinivas Kiran G, dalam rilis yang diterima Bola.net, Selasa (26/1/2021).
"Dengan pengalaman dan keahliannya, Ridzki jelas adalah pilihan yang tepat untuk mengemban posisi ini dan kami yakin akan bisa membawa MPL Indonesia berkembang lebih pesat lagi,” katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Bangga
Sementara itu, Ridzki mengaku bahagia ditunjuk sebagai Country Head untuk MPL Indonesia. Ia akan memimpin tim yang terdiri lebih dari 40 karyawan.
“Saya sangat bangga Indonesia menjadi bagian dari perkembangan fenomena esport," tutur Ridzki.
"Ini adalah saat yang tepat bagi masyarakat Indonesia untuk berpartisipasi dalam permainan esport yang kompetitif, mengingat penetrasi smartphone yang luas dengan harga yang terjangkau, internet berkecepatan tinggi dan opsi dompet elektronik,” imbuhnya.
Adapun, MPL memasuki pasar Indonesia sejak 2019. Sampai saat ini, di dalam platform MPL sudah ada lebih dari 30 permainan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Esport: Ridzki Syahputera Diangkat Jadi Bos Anyar MPL Indonesia
Bolatainment 26 Januari 2021, 20:27
-
Mata Biru, Rambut Pirang, dan Paras Cantik Tambatan Hati Daniele Rugani
Bolatainment 26 Januari 2021, 16:19
-
Duh! Cantik dan Fans Manchester United, Dia Adalah Via Vallen
Bolatainment 26 Januari 2021, 12:31
-
Fans Manchester United, Via Vallen: Gimana Rasanya di Pucuk?
Bolatainment 26 Januari 2021, 12:00
-
Battle of WAGs: Inter Milan vs AC Milan
Bolatainment 26 Januari 2021, 09:25
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR