Bola.net - Sebuah sayembara unik dilakukan di tengah kota London, Inggris. Bagi pemenang, dia akan mendapat hadiah Rp 17 juta. Tantangannya adalah melompat lebih tinggi dari Cristiano Ronaldo.
Sebagai seorang pemain sepak bola, Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pemain dengan kualitas skill yang lengkap. Ronaldo dibekali kekuatan fisik yang kuat.
Pemain klub Juventus tersebut bisa melepaskan tendangan dengan kaki kiri dan kanan dengan sama baiknya. Kepalanya juga tajam untuk urusan membobol gawang lawan.
Ronaldo dikenal punya sundulan kepala yang kencang. Dia bisa melompat sangat tinggi. Bahkan, tinggi lompatan Ronaldo sampai dijadikan sebuah sayembara dengan hadiah besar. Simak kabar lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Sayembara Lompatan Ronaldo
Sebuah kanal Youtube yang cukup populer, F2Freestylers, adalah pihak yang menggelar sayembara lompatan Ronaldo. Mereka melakukan ini di jalan kota London yang cukup ramai dilewati pejalan kaki.
Sayembara ini digelar bebas untuk umum. Para peserta hanya diharuskan melompat lebih tinggi dibanding Ronaldo saat menyundul bola.
Mereka menggantung sebuah bola di tiang. Ada animasi Ronaldo yang sedang menyundul bola di sampingnya. Tinggi bola tersebut mencapai 2,65 meter. Sesuai dengan lompatan yang pernah dilakukan oleh Ronaldo.
Setelah beberapa peserta gagal, pada akhirnya ada satu orang yang sukses menyusul bola setinggi Ronaldo. Peserta itu mengambil langkah cukup jauh sebelum menyundul. Ia pun berhak atas hadiah senilai 1.000 pounds atau Rp 17 juta.
Sundulan Maut Ronaldo
Seperti yang sudah di bahas di atas, Cristiano Ronaldo punya kemampuan melepas sundulan yang istimewa. Setidaknya, ada dua gol sundulan dari Ronaldo yang akan terus dikenang.
Pertama, gol ke gawang Roma pada tahun 2008. Ketika itu, Ronaldo masih bermain untuk Manchester United. Kedua, gol Ronaldo ke gawang United, di Liga Champions tahun 2013. Ronaldo sudah membela Madrid pada tahun itu.
Pelatih United, Sir Alex Ferguson, sempat menyalahkan Patrice Evra saat gol itu terjadi. Tetapi, pasca melihat tayangan ulang, Fergie meralat pernyataannya. Dia sadar bahwa Ronaldo telah melompat hingga 2,65 meter dan sulit bagi pemain United menghalau gol itu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Messi, Ronaldo dan Van Dijk Masuk Nominasi Pemain Terbaik FIFA
Piala Dunia 31 Juli 2019, 22:50
-
Target Joao Felix: Ingin Jadi Cristiano Ronaldo yang Baru
Liga Spanyol 31 Juli 2019, 22:00
-
Gabung MU, Paulo Dybala Minta Gaji Rp 4,2 Milyar per Pekan
Liga Inggris 31 Juli 2019, 21:40
-
AS Roma Gelar Negosiasi dengan Agen Gonzalo Higuain
Liga Italia 31 Juli 2019, 20:40
-
Terungkap, Arsenal Sempat Tawar Moise Kean
Liga Inggris 31 Juli 2019, 20:20
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR