
Bola.net - - Sebagai salah seorang pemain kelas dunia, Mohamed Salah jelas tak bisa menghindari popularitas. Namun sepertinya, ibunda dari bintang klub raksasa Premier, Liverpool, tersebut malah tak senang dengan popularitas yang didulang oleh sang anak.
Kualitas Mohamed Salah sejatinya sudah diketahui sejak dirinya masih membela AS Roma dulu. Namun publik baru sadar akan potensi penuh milik penyerang asal Mesir tersebut saat dirinya bermain untuk Liverpool pada musim 2017-2018 kemarin.
Tak ada kata adaptasi pada musim perdananya di Anfield. Ia langsung memberikan dampak instan dengan menorehkan total 44 gol dari 54 penampilan di semua kompetisi. Catatan itu sendiri sukses mengantar The Reds mencapai babak final Liga Champions.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Foto Mo Salah Viral
Sejak saat itu, Mohamed Salah pun menjadi pusat perhatian publik. Popularitasnya menanjak drastis, sehingga banyak perempuan yang terpikat akan pesonanya baik di luar maupun dalam lapangan.
Sebagai informasi, Mohamed Salah sendiri sudah memiliki istri. Dia adalah teman kecilnya dulu, Magi. Keduanya diketahui sudah menjalin ikatan keluarga sejak tahun 2013 silam.
Maka dari itu, sebuah foto yang menampakkan dirinya tengah memeluk penggemar perempuan jelas tak terlihat menyenangkan terutama bagi keluarganya. Sialnya, foto tersebut justru viral di media sosial.
Disemprot Sang Ibunda
Sang ibu tidak melewatkan unggahan yang viral di media sosial tersebut. Tak butuh waktu lama, ibu Mo Salah langsung melontarkan protesnya melalui pesan singkat di Whatsapp. Cuplikan gambar obrolan mereka lalu diunggah Mo Salah melalui Instagram.
Dalam aksara Arab, sang ibu berkata: "Jika saya melihat ayah anda melakukan ini, saya sudah memintanya untuk bercerai," seperti yang dikutip dari The Sun.
Namun obrolan singkat tersebut tidak melibatkan perasaan buruk sangka di antara keduanya. Mo Salah sendiri mengunggahnya melalui Instagram Stories dan melengkapinya dengan emoji tertawa.
Cuplikan Obrolan Mo Salah dan Ibunya
Saksikan Juga Video Ini
Begini transformasi penampilan bintang Liverpool, Mohamed Salah, sejak dirinya masih membela FC Basel hingga bersinar di Premier League bersama The Reds.
Baca Juga:
- Kelas! Lionel Messi Punya iPhone Berbalut Emas 24 Karat
- Brutal! Legenda Liverpool ini Dibogem Orang Tak Dikenal Hingga Masuk RS
- Begini Reaksi Ronaldo Saat Diminta Tanda Tangan Jersey Real Madrid
- Dybala Undang Bocah Pahlawan Kasus Pembajakan Bis di Milan ke Juventus
- Virgil Van Dijk Pernah Nyaris Kehilangan Nyawanya, Karena Usus Buntu
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sebelum Musim Berakhir, Salah Diyakini Bisa On Fire Lagi
Liga Inggris 27 Maret 2019, 22:45
-
Kedapatan Memeluk Perempuan Lain, Mo Salah Disemprot Sang Ibu
Bolatainment 27 Maret 2019, 22:30
-
Liverpool Wajib Menampilkan Performa Terbaik Jika Ingin Kalahkan Spurs
Liga Italia 27 Maret 2019, 21:37
-
Sadio Mane Diklaim Berpotensi Memenangkan Ballon d'Or 2019
Liga Inggris 27 Maret 2019, 20:40
-
Joe Gomez Segera Comeback di Liverpool
Liga Inggris 27 Maret 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR