
Bola.net - Seorang pitch invader masuk menerjang masuk ke tempat latihan Juventus di China dan membuat kerusuhan. Cristiano Ronaldo lalu memanfaatkan situasi kisruh tersebut untuk mencuri senyuman dari rekan-rekan setimnya.
Juventus tengah mempersiapkan diri untuk melakoni laga berikutnya di ajang pramusim International Champions Cup yang digelar hari Rabu (24/7). Pada pertandingan tersebut, mereka dipertemukan dengan salah satu musuh bebuyutannya, Inter Milan.
Pertandingan itu sendiri diselenggarakan di Nanjing Olympic Sports Center Gymnasium, China, pada malam WIB nanti. Sebelum melakoni laga, Juventus menggelar sesi latihan yang mengundang perhatian dari masyarakat sekitar.
Bisa dibilang, melihat sesi latihan Juventus merupakan kesempatan yang jarang bisa terulang lagi dalam waktu dekat. Jelas kedatangan pasukan Maurizio Sarri tersebut tidak disia-siakan oleh mereka, belum lagi dengan adanya sosok Cristiano Ronaldo.
Di tengah-tengah proses latihan, ada satu pengunjung yang nekat melakukan aksi pitch invader. Momen itu mengundang pihak sekuriti untuk langsung bergerak dan mengamankan situasi. Namun Ronaldo justru memanfaatkannya untuk bersenang-senang.
Ia melakukan aksi jenaka dengan melakukan 'moshing' ke salah satu sekuriti yang sedang berupaya mengamankan situasi. Aksi Ronaldo itu lalu mengundang gelak tawa ari rekan setimnya seperti Joao Cancelo, Blaise Matuidi, Mattia De Sciglio, dan juga Gonzalo Higuain.
Sementara salah satu anggota sekuriti yang terkena aksi 'moshing' Ronaldo tak bisa bereaksi lebih banyak. Ia hanya menyaksikan Ronaldo pergi menghampiri lalu kembali melaksanakan tugasnya mengamankan sang pitch invader.
Invasione di campo durante l'allenamento della Juventus in Cina 🇨🇳
— Goal Italia (@GoalItalia) July 23, 2019
La reazione di Ronaldo è... 🤷♂️ pic.twitter.com/M1j0Js4lqw
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Aksi Kocak Lainnya dari Ronaldo
Aksi kocaknya tidak terhenti sampai di situ. Ronaldo juga bertingkah di tengah-tengah kerumunan masyarakat yang mengelilingi bus Juventus saat hendak beranjak dari markasnya.
Kerumunan tersebut meneriakkan nama Ronaldo sembari menyiapkan alat rekam visual melalui telepon genggamnya. Mereka berharap ada pemain Bianconeri, atau bahkan Ronaldo, yang bersedia untuk menampakkan batang hidungnya.
Harapan itu akhirnya terwujud. Ronaldo terlihat duduk di bagian paling belakang bus dan membuka sedikit kaca. Ia berteriak dengan ekspresi wajah jenakanya untuk menyambut sahutan kerumunan yang langsung dibalas sorakan meriah dari mereka.
With sound.... pic.twitter.com/XQ2BgSmMen
— Juvefc.com (@juvefcdotcom) July 23, 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Inter Milan, Ini Rapor De Ligt, Ronaldo, dan Buffon
Liga Italia 24 Juli 2019, 23:59 -
De Ligt Bunuh Diri dan Ronaldo Cetak Gol, Juventus Kalahkan Inter Milan
Lain Lain 24 Juli 2019, 20:47 -
Maurizio Sarri Ogah Garansi Posisi Starter untuk Matthijs De Ligt
Liga Italia 24 Juli 2019, 19:40 -
Sarri: Cristiano Ronaldo Pusat Permainan Juventus
Liga Italia 24 Juli 2019, 19:20 -
5 Klub Terboros di Bursa Transfer Selama 5 Tahun Terakhir
Editorial 24 Juli 2019, 13:54
LATEST UPDATE
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR