Bola.net - - Federasi Sepakbola Arab Saudi, SAFF, merilis permintaan maaf karena tak ambil bagian dalam proses mengheningkan cipta untuk korban teror di London, sebelum duel melawan Australia.
Socceroos mengalahkan Saudi 3-2 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia yang berlangsung di Adelaide, namun justru insiden sebelum laga yang mendapat sorotan.
Ketika para pemain Australia berkumpul di tengah lapangan untuk menghormati delapan korban serangan teror di London, dua di antaranya warga Australia, tim Saudi tidak melakukan hal yang sama.
Mereka justru sudah mengatur posisi di sisi lapangan lainnya, ada yang melakukan pemanasan, namun ada juga yang hanya berdiri.
Hal ini kemudian memancing kritik dari berbagai pihak dan Federasi Sepakbola Australia kemudian mengeluarkan pernyataan resmi,menjelaskan bahwa tindakan timnas Arab Saudi itu terjadi karena mereka menilai mengheningkan cipta bukan bagian dari budaya mereka.
Namun SAFF kemudian langsung mengeluarkan permintaan maaf dan menegaskan bahwa mereka sama sekali tak berniat menyinggung siapapun.
"Federasi Sepakbola Arab Saudi dengan sepenuh hati menyesal dan meminta maaf usai beberapa anggota tim nasional Kerajaan Arab Saudi tidak ikut serta dalam tribut untuk korban serangan teroris di London pada 3 Juni 2017, sebelum laga Kualifikasi Piala Dunia melawan Australia di Adelaide," demikian bunyi pernyataan tersebut.
"Para pemain tak berniat untuk tidak menghormati para korban atau keluarga, teman, dan individu lain yang terpengaruh dengan kejadian itu."
"Federasi Sepakbola Arab Saudi mengecam semua aksi teroris dan ekstrimis dan ingin mengucapkan belasungkawa pada semua keluaga korban dan juga pemerintah serta rakyat Britania Raya."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Hormati Korban Teror London, Timnas Arab Saudi Minta Maaf
Bolatainment 9 Juni 2017, 11:20
-
Timnas Arab Saudi Ogah Ikut Penghormatan Korban Teror London
Open Play 9 Juni 2017, 04:50
-
Rafinha: Semua Tim Ingin Kalahkan Brasil
Piala Dunia 6 Juni 2017, 10:26
-
Tantang Argentina dan Australia, Brasil Istirahatkan Neymar
Piala Dunia 20 Mei 2017, 06:51
-
Pernyataan Resmi Inter Milan Tentang Prahara Mauro Icradi
Liga Italia 18 Oktober 2016, 00:54
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR