
Bola.net - Kabar bahagia datang dari pebulu tangkis putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo. Saat merayakan ulang tahun yang ke-27 pada Selasa (2/8/2022), Kevin melamar sang pacar, Valencia Tanoesoedibjo, di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta.
Proses lamaran itu disaksikan langsung oleh dua rekan Kevin di bulu tangkis, Marcus Fernaldi Gideon dan Hendra Setiawan, yang menjadi saksi momen tersebut dan mengunggahnya ke media sosial. Saudara-saudara Valencia, seperti Jessica dan Clarissa Tanoesoedibjo juga hadir.
Lewat Instagram Story, Hendra Setiawan memperlihatkan foto lapangan Jakarta International Stadium dengan sebuah lajur berwarna putih dihiasi bunga-bunga putih. Hendra pun menuliskan 'Congratulations' dengan menyematkan akun Instagram Kevin dan Valencia.
Sudah Dekat Sejak Awal 2021
Kevin Sanjaya Sukamuljo saat melamar Valencia Tanoesoedibjo di JIS. (c) Instagram Story/Clarissa Tanoesoedibjo
Dalam story berikutnya, Hendra juga berfoto bersama Marcus dan pasangan yang sedang berbahagia tersebut. Nama Kevin juga sempat masuk dalam trend Twitter di Indonesia, yang disusul dengan tren lamaran dan Valencia.
Uniknya, jawaban Valencia atas lamaran Kevin tertera dengan gamblang di papan skor raksasa di JIS. Momen ini pun terlihat jelas dari Instagram Story Clarissa Tanoesoedibjo. "SHE SAID YES!" demikian kata-kata yang tertera di di papan skor tersebut.
Kedekatan antara Kevin dan Valencia sejatinya sudah terendus publik pada awal 2021, ketika keduanya foto bareng bersama beberapa kawan mereka usai makan malam. Pada Januari lalu, keduanya kembali foto bareng dalam acara makan malam ulang tahun Valencia.
Selamat untuk Kevin dan Valencia!
View this post on Instagram
Disadur dari: Bolacom (Benediktus Gerendo Pradigdo) | Dipublikasi: 2 Agustus 2022
Baca juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ulang Tahun Ke-27, Kevin Sanjaya Lamar Valencia Tanoesoedibjo di JIS
Bolatainment 3 Agustus 2022, 10:45
-
Daftar Wakil Indonesia yang Berlaga di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022
Bulu Tangkis 27 Juli 2022, 15:50
-
Komang Ayu Tumbang, Tak Ada Lagi Wakil Merah Putih di Taipei Open 2022
Bulu Tangkis 21 Juli 2022, 21:51
-
Komang Ayu Cahya Dewi Tekad Main Tenang di Babak Kedua Taipei Open 2022
Bulu Tangkis 21 Juli 2022, 09:13
-
Jadwal Siaran Langsung Taipei Open 2022 di iNewsTV Hari Ini
Bulu Tangkis 20 Juli 2022, 08:30
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR