
Bola.net - Perjuangan Indonesia di semifinal Piala Thomas 2022 semakin bertambah berat setelah ganda kedua Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus mengakui keunggulan ganda Jepang, Akira Koga/Yuta Watanabe di mpact Arena, Bangkok, Jumat (13/5/2022) malam WIB.
Ganda putra Indonesia tersebut kalah sehingga membuat skor sementara antara Tim Thomas Indonesia melawan Jepang menjadi sama kuat 2-2.
Duel sengit mewarnai pertarungan Fajar/Rian kontra Koga/Yuta yang berlangsung sejak gim pertama. Ganda Jepang itu langsung memberi perlawanan sengit dan memaksa Fajar/Rian sudah tertinggal 14-21 pada gim pertama.
Namun Fajar/Rian bangkit di gim kedua. Unggul lumayan jauh 14-9 hingga menutupnya dengan skor 21-13. Sekaligus membuat skor menjadi 1-1.
Pada gim penentuan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melakoni permainan sengit kontra wakil Jepang itu dengan kedudukan 5-3, 7-7, 11-8. Namun Koga/Yuta berhasil bangkit bahkan sanggup mengejar perolehan poin menjadi 14-14 hingga menutup gim ketiga dengan kemenangan 21-18.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal membuat tim Thomas Indonesia mengalahkan Jepang. Sebelumnya Anthony Ginting menang atas Kento Momota, disusul kemenangan ganda Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo kalah dari Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.
Tunggal putra, Jonatan Christie dipaksa menyerah dari Kenta Nishimoto. Sebelum akhirnya Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto juga gagal mengatasi Akira Koga/Yuta Watanabe. Sesaat lagi duel yang menjadi penentu adalah Shesar Hiren Rhustavito kontra Kodai Naraoka.
Hasil dan Lineup Indonesia vs Jepang di Piala Thomas 2022
Anthony Ginting vs Kento Momota: 21-13, 14-21, 21-12
Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi: 22-20, 8-21, 24-22
Jonatan Christie vs Kenta Nishimoto: 20-22, 13-21
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Akira Koga/Yuta Watanabe: 14-21, 21-13, 18-21
Shesar Hiren Rhustavito vs Kodai Naraoka
Disadur dari: Bola.com (Aryo Atmaja) 13 Mei 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Piala Thomas 2022: Fajar / Rian Kalah, Indonesia 2-2 Jepang
Bulu Tangkis 13 Mei 2022, 23:52
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR