
Bola.net - Pasangan pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menelan kekalahan dari wakil Korea Selatan, Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae, dengan skor 21-19, 21-16 dalam laga kedua Grup B BWF World Tour Finals 2020 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (28/01/2021).
Kekalahan dua gim langsung ini tentu memperberat peluang The Daddies lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2020. Pada gim pertama, Ahsan/Hendra langsung memulai pertandingan dengan buruk, sedangkan Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae langsung gaspol dengan skor 5-1 dan kemudian 9-5.
The Daddies sempat unjuk gigi dan hanya ketinggalan 10-11 di tengah laga. Pasangan senior ini bahkan berbalik unggul 15-13 lalu 18-15. Sayang, bukannya mengendur, Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae malah terus menekan dan menyamakan kedudukan 18-18. Akhirnya keduanya menutup gim pertama lewat kemenangan 21-18.
Jalannya Gim Kedua
Gim kedua kembali berlangsung ketat. Kedua pasangan terus kejar mengejar poin. Seperti interval gim pertama, Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae lagi-lagi unggul kali ini lewat skor 11-9.
Tapi skor terus sama kuat dari 12-12, 14-14 sampai 16-16. Hanya saja kemudian Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae mulai membuka jarak 19-16 dan akhirnya menutup gim kedua lewat kemenangan 21-16.
Ahsan/Hendra masih punya satu pertandingan tersisa pada Grup B BWF World Tour Finals 2020, yakni melawan pasangan kuat Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Disadur dari: Bolacom (Hendry Wibowo) | Dipublikasi: 28 Januari 2021
Video: Highlight Final Ganda Putri Yonex Thailand Terbuka 2021
Baca Juga:
- Jadwal Live Streaming Babak Penyisihan Grup BWF World Tour Finals 2020, 28 Januari 2021
- Jadwal Pertandingan Indonesia di BWF World Tour Finals 2020, 28 Januari 2021
- Main Bulu Tangkis Sepanjang Durasi Film, Ini Kata Greysia/Apriyani
- BWF World Tour Finals 2020, Hafiz / Gloria Gagal Menang Atas Duo Prancis
- BWF World Tour Finals, Greysia / Apriyani Dipaksa Kerja Keras Untuk Kalahkan Ganda Korsel
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Greysia/Apriyani Bekuk Malaysia di Laga Kedua BWF World Tour Finals 2020
Bulu Tangkis 28 Januari 2021, 17:36
-
Kalah di Tangan Korsel, Ahsan/Hendra Akui Strateginya Tak Jitu
Bulu Tangkis 28 Januari 2021, 14:10
-
Korsel Gilas Ahsan/Hendra di Laga Kedua Grup B BWF World Tour Finals 2020
Bulu Tangkis 28 Januari 2021, 12:33
-
Jadwal Pertandingan Indonesia di BWF World Tour Finals 2020, 28 Januari 2021
Bulu Tangkis 28 Januari 2021, 08:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR