Bola.net - Rencana Liverpool untuk menggunakan jasa Thiago Alcantara musim depan berpotensi mengalami pembajakan. Klub Inggris lainnya, Arsenal diberitakan mencoba untuk membajak transfer tersebut di musim panas ini.
Beberapa waktu yang lalu, pihak Bayern Munchen mengonfirmasi bahwa Thiago akan pergi dari Allianz Arena. Sang gelandang disebut ingin mencari klub baru setelah tujuh tahun membela Bayern Munchen.
Sejauh ini ada satu nama yang santer digosipkan menjadi pelabuhan karir Thiago berikutnya. Klub itu adalah sang juara Premier League, Liverpool yang disebut tertarik mendapatkan jasanya.
Namun The Daily Mail mengklaim bahwa kepindahan Thiago ke Liverpool berpotensi gagal. Pasalnya Arsenal tengah mengintai untuk membajak transfer itu.
Simak situasi transfer Thiago di bawah ini.
Ogah Bayar
Menurut laporan tersebut, Liverpool memang berpeluang besar untuk mendapatkan Thiago. Namun mereka punya satu kendala untuk transfer ini.
Mereka ogah membayar mahar transfer Thiago. Pasalnya Bayern Munchen mematok sekitar 30 juta Euro untuk jasa pemain Timnas Spanyol itu.
Liverpool menilai harga itu terlalu mahal, karena Thiago sudah berusia 29 tahun dan kontraknya hanya tersisa satu musim lagi di Allianz Arena.
Siap Telikung
Menurut laporan tersebut, Arsenal saat ini tengah mengamati situasi transfer Thiago ke Liverpool tersebut.
Mikel Arteta diberitakan sangat menginginkan sosok Thiago di timnya. Ia menilai sang gelandang punya kemampuan yang lebih baik daripada gelandang-gelandang Arsenal lainnya.
Untuk itu ia tengah menyusun rencana bersama manajemen Arsenal untuk membajak transfer Thiago tersebut.
Incar Cepat
Pihak Arsenal diberitakan ingin mencoba mendatangkan Thiago paling lambat di awal September nanti.
Pasalnya EPL akan dimulai pada tanggal 12 September mendatang, sehingga mereka ingin Thiago sudah terintegrasi dalam tim mereka saat EPL dilanjutkan.
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Diminta Segera Tuntaskan Transfer Thiago Alcantara
Bundesliga 23 Agustus 2020, 15:20
-
Arsenal Coba Telikung Transfer Thiago Alcantara ke Liverpool
Bundesliga 23 Agustus 2020, 10:40
-
Kacau! Jurgen Klopp Tak Mengenal Pelatih Stuttgart
Liga Spanyol 23 Agustus 2020, 05:19
-
Hasil Laga Uji Coba: Liverpool Bungkam Stuttgart Tiga Gol Tanpa Balas
Liga Inggris 23 Agustus 2020, 00:59
-
Tonton Live Streaming Liverpool vs Stuttgart di Vidio
Liga Inggris 22 Agustus 2020, 11:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR