Bola.net - Bomber haus gol milik Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland menyebut bahwa Mino Raiola merupakan agen pemain yang terbaik di dunia.
Haaland menerima penghargaan Golden Boy 2020 pada Senin (14/12/2020) berkat performa luar biasa yang ia tunjukkan selama tahun ini bersama Dortmund.
Dalam acara ini, bukan hanya Haaland yang menerima penghargaan. Raiola yang merupakan agen Haaland juga diganjar penghargaan agen terbaik di Eropa.
Pujian Haaland
Haaland pun melontarkan pujian setinggi langit bagi Raiola. Penyerang asal Norwegia itu mengungkap hubungan dekatnya dengan sang agen.
"Dia [Raiola] adalah agen terbaik di dunia. Dia telah banyak membantu saya, saya ingin terus bekerja dengannya," ujar Haaland seperti dikutip Goal International.
Pernyataan Haaland tentu saja menjadi sorotan mengingat selama inI Raiola kerap memancing masalah dengan beberapa pihak, khususnya Manchester United.
Baru-baru ini Raiola memancing kekesalan Manchester United setelah menyatakan bahwa salah satu kliennya, Paul Pogba sudah dipastikan akan hengkang ke klub lain pada tahun depan.
Masa Depan Haaland
Lebih lanjut, Haaland juga menegaskan komitmennya bersama Dortmund, terlepas dari performa timnya yang inkonsisten musim ini sehingga berujung pemecatan Lucien Favre.
"Masa depan saya? Saya senang di Borussia Dortmund. Saya telah menghabiskan tahun yang hebat bersama Favre dan saya ingin berterima kasih padanya [untuk itu]," tegas Haaland.
"Ballon d'Or adalah impian saya di sini, seperti halnya Liga Champions - tapi saya senang dengan Golden Boy." tukasnya.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inikah Laga Debut Facundo Pellistri di Manchester United?
Liga Inggris 15 Desember 2020, 21:23
-
Jesse Lingard Lemparkan Ultimatum ke Manchester United, Apa Isinya?
Liga Inggris 15 Desember 2020, 21:07
-
Bursa Transfer Januari Mendekat, Ini Dua Prioritas Transfer Manchester United
Liga Inggris 15 Desember 2020, 20:42
-
Arti Penting Bruno Fernandes untuk Manchester United
Liga Inggris 15 Desember 2020, 20:31
-
Diincar Manchester United, Kieran Trippier Siap Balik ke Inggris?
Liga Inggris 15 Desember 2020, 20:23
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR