
Bola.net - Laga leg pertama perempat final Liga Champions 2020/21 yang mempertemukan Bayern Munchen kontra PSG akan menjadi tontonan yang menarik. Laga ini akan digelar di Stadion Allianz Arena, Kamis (8/4/2021) pukul 02.00 WIB.
Munchen yang bertindak sebagai tuan rumah lebih diunggulkan dalam meraih kemenangan. Sebab, Die Roten selalu menang dalam lima laga terakhirnya. Pada laga nanti, dipastikan Munchen tidak akan diperkuat Robert Lewandowski akibat cedera yang dialaminya.
Sedangkan, PSG sedang dalam kondisi yang tidak bagus. Pasalnya, di laga terakhirnya mereka mengalami kekalahan 1-0 dari Lille OSC di Ligue 1. Pertemuan kedua tim ini merupakan ulangan partai final Liga Champions 2019/20 yang kala itu Munchen menang 1-0 atas PSG.
Lantas seperti apa duel antarlini yang akan terjadi pada laga nanti? Berikut ulasannya.
Kiper

Di bawah mistar gawang, kedua tim akan tetap mengandalkan kiper utama mereka. Manuel Neuer akan menjadi kiper andalan Munchen, dan PSG akan menurunkan Keylor Navas.
Kualitas Neuer dalam menjaga gawang tak bisa diragukan lagi, karena ia menjadi faktor penting dibalik keberhasilan timnya menduduki posisi pertama klasemen Bundesliga 2020/21. Sejauh ini, ia telah mencatat 11 clean sheet dari 38 laga dan sudah kebobolan 45 gol di semua kompetisi.
Sebaliknya, Navas juga memiliki catatan yang impresif bersama PSG musim ini. Kiper berusia 34 tahun itu sudah menorehkan 13 clean sheet dari 23 penampilannya dan sudah kebobolan 155 gol di Ligue 1.
Bek

Munchen beruntung memiliki barisan bek kelas dunia, ada Benjamin Pavard dan Alphonso Davies yang sangat cerdik dalam membantu serangan maupun bertahan dari sisi lapangan. Lalu, di sektor bek tengah ada Jerome Boateng dan David Alaba.
Sedangkan PSG, bakal mengandalkan duet Marquinhos dan Presnel Kimpembe di posisi bek tengah. Mereka berdua akan dibantu oleh bek sayap mereka yakni Thilo Kehrer di posisi bek kiri dan Abdou Diallo di posisi bek kanan.
Tengah

Di lini tengah, Munchen jelas akan tetap mengandalkan kreativitas dari Joshua Kimmich dan Leon Goretzka dalam mengontrol tengah lapangan. Keduanya cukup rajin dalam menyerang dan juga bertahan. Mereka akan mempercayakan gelandang serang mereka yakni Thomas Muller.
Sementara itu, PSG juga memiliki gelandang-gelandang yang mumpuni. Mereka akan memainkan tiga gelandang terbaik mereka yakni Ander Herrera, Idrissa Gueye, dan Neymar.
Sejauh ini, Neymar sudah menorehkan enam gol dengan empat asis dari 13 laga di Ligue 1. Sedangkan, di Liga Champions ia berhasil mencatat enam gol dengan satu asis dari 5 laga pertandingan.
Depan

Di barisan penyerang, Hansi Flick akan mempercayakan kekuatan Eric Maxim Choupo-Moting di ujung tombak setelah striker utama mereka Lewandowski mengalami cedera. Musim ini, Choupo-Moting sudah menorehkan lima gol dari 25 penampilannya di semua kompetisi.
Striker berusia 32 tahun itu akan mengandalkan penyerang sayap mereka yakni Serge Gnabry dan Kingsley Coman dalam mendobrak pertahanan PSG dari sisi lapangan.
Sedangkan PSG, akan mengandalkan trio Angel Di Maria, Moise Kean, dan Kylian Mbappe. Musim ini, Mbappe sudah berhasil mencatat 20 gol dengan enam asis dari 26 laga di Ligue 1. Serta, berhasil menorehkan enam gol dengan tiga asis dari tujuh laga di Liga Champions.
Perkiraan susunan pemain

Bayern Munchen: Neuer (c); Pavard, Boateng, Alaba, Davies; Kimmich, Goretzka; Gnabry, Muller, Coman; Choupo-Moting
Cedera: Costa, Gnabry, Lewandowski, Roca, Tolisso
Pelatih: Hansi Flick
Paris Saint-Germain: Navas; Kehrer, Marquinhos (c), Kimpembe, Diallo; Herrera, Gueye; Di Maria, Neymar, Mbappe; Kean
Cedera: Bernat, Florenzi, Icardi, Kurzawa, Paredes, Verratti
Pelatih: Mauricio Pochettino
(Bola.net/Muhammad Ibnu Prasetyo)
Baca Ini Juga:
- Liverpool Galau, Manchester United Serobot Transfer Ibrahima Konate?
- Inter Milan Tidak Butuh N'Golo Kante, Tapi Harus Beli Leon Goretzka
- Jude Bellingham Frustrasi Atas Keputusan Wasit Man City vs Dortmund
- Upamecano Gagal, Manchester United Bajak Pemain RB Leipzig Ini?
- Harga Haaland Ugal-ugalan, Manchester United Beralih ke Striker Portugal Ini?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Duel Antarlini Bayern Munchen vs PSG: Misi Balas Dendam PSG
Bundesliga 7 April 2021, 14:37
-
4 Pemain Kunci Bayern Munchen untuk Bisa Kalahkan PSG
Bundesliga 7 April 2021, 14:21
-
Neymar, Penyerang Paling Merepotkan Bagi Alex Telles
Liga Champions 6 April 2021, 20:26
LATEST UPDATE
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR