
Bola.net - Ada milestone apik dicatatkan Thomas Muller usai pertandingan Der Klassiker pada kemarin malam. Penyerang Bayern Munchen itu resmi didaulat menjadi pemain dengan koleksi gelar Bundesliga terbanyak sepanjang sejarah.
Kemarin malam, Bayern Munchen berhadapan dengan Borussia Dortmund. Laga ini cukup krusial bagi Die Roten, karena mereka butuh kemenangan untuk mengunci gelar Bundesliga musim 2021/22.
Misi tersebut sukses diamankan pada malam tadi. Munchen menghajar Dortmund dengan skor 3-1 sehingga mengunci gelar juara Bundesliga musim ini.
Keberhasilan tersebut membuat Muller kini sudah mengoleksi 11 gelar Bundesliga sepanjang karirnya. Bundesliga mengonfirmasi bahwa tidak ada pemain lain yang punya koleksi gelar juara Bundesliga sebanyak Muller sepanjang sejarah.
Simak catatan menarik mengenai milestone Muller di bawah ini.
Dua Tahun Setelah Debut
Muller pertama kali merasakan mengangkat trofi Bundesliga di musim 2009/10 yang lalu.
Sang penyerang harus menunggu dua musim sejak debutnya di tim utama Bayern Munchen untuk merasakan menjadi juara Jerman tersebut. Karena di musim debutnya, Wolfsburg lah yang keluar menjadi juara.
Namun di musim 2009/2010, Muller sukses membantu Bayern meraih trofi juara, di mana pada musim itu ia berhasil mengemas total 19 gol dari 52 penampilan bagi Die Roten.
Dua Kali Treble
Dari total 11 trofi Bundesliga yang dimiliki Muller, ada dua trofi yang sangat berkesan bagi sang penyerang.
Itu adalah trofi Bundesliga musim 2012-13 dan musim 2019-20. Karena di dua musim itu Bayern berhasil meraih treble winners.
Alhasil Muller juga menjadi salah satu pemain 'langka' yang pernah dua kali merasakan treble winners.
Performa Ciamik
Meski usianya sudah tua, Muller masih tampil gacor di lini serang Bayern Munchen.
Musim ini, pemain 32 tahun itu berhasil 12 gol dan 24 assist bagi Die Roten.
Klasemen Bundesliga
(Bundesliga)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Messi Juara, Lewandowski Juara, Ronaldo Dilalap Arsenal
Liga Eropa Lain 24 April 2022, 07:11 -
Bayern Munchen Kembali Juara Bundesliga usai Mengalahkan Borussia Dortmund
Galeri 24 April 2022, 04:04 -
Selamat! Bayern Munchen Juara Bundesliga Musim 2021/2022
Bundesliga 24 April 2022, 01:37 -
Hasil Pertandingan Bayern Munchen vs Borussia Dortmund: Skor 3-1
Bundesliga 24 April 2022, 01:24
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR