
Bola.net - Manchester United dan Chelsea nampaknya harus melupakan rencana mereka untuk merekrut Jude Bellingham di musim panas ini. Karena Borussia Dortmund memastikan sang gelandang tidak akan dijual.
Bellingham baru pindah ke Jerman pada tahun lalu. Namun dengan cepat ia menjadi pemain andalan di lini tengah Dortmund.
Performa apik Bellingham ini dilaporkan masuk dalam radar Manchester United dan Chelsea. Dua klub top Inggris itu dilaporkan sangat meminati jasa pemain 17 tahun tersebut.
Bild mengklaim bahwa kedua tim itu harus melupakan rencana mereka merekrut Bellingham. Karena Dortmund tidak akan menjualnya.
Simak situasi transfer Bellingham di bawah ini.
Aset Berharga
Menurut laporan tersebut, Dortmund sudah memasukkan label tidak dijual untuk Bellingham di musim panas ini.
Mereka percaya Bellingham adalah gelandang muda terbaik saat ini. Mereka yakin dalam beberapa tahun ke depan Bellingham akan menjelma menjadi salah satu gelandang terbaik dunia.
Untuk itu mereka tidak mau melepaskan aset berharga mereka itu ke klub manapun di musim panas ini.
Beri Kontrak Baru
Untuk mengamankan jasa Bellingham, Dortmund berencana untuk menyodorkan kontrak baru untuk sang gelandang.
Kontrak Bellingham di Dortmund akan habis di tahun 2023. Namun Dortmund dilaporkan ingin menambah durasi kontrak itu.
Mereka akan memberikannya kontrak hingga tahun 2025, di mana mereka akan memasang klausul rilis yang sangat tinggi untuk sang gelandang.
Pecahkan Rekor
Bellingham baru-baru ini memecahkan rekor di Euro 2020.
Ia menjadi pemain termuda yang pernah bermain di turnamen Euro saat berusia 17 tahun dan 349 hari.
(Bild)
Baca Juga:
- Mungkin Dijual PSG, Keylor Navas jadi Rebutan Manchester United, Juventus, dan AC Milan
- Rio Ferdinand: Lindelof Main Lebih Baik untuk Swedia Ketimbang MU
- Pemilik Manchester United: Utang Takkan Menghalangi Kami Membeli Pemain
- Lihat Kolapsnya Christian Eriksen, Eks Manchester United Ini Jadi Teringat Pengalaman Buruk
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
23 Pemain yang Direkrut Chelsea dari Serie A, Achraf Hakimi Berikutnya?
Editorial 15 Juni 2021, 16:35
-
Maaf MU dan Chelsea, Jude Bellingham Tidak Dijual!
Bundesliga 15 Juni 2021, 16:30
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR