
Bola.net - Manajer RB Leipzig, Julian Nagelsmann angkat bicara terkait persiapan timnya jelang menghadapi Manchester United. Ia menyebut timnya sudah menyiapkan sejumlah opsi untuk menghadapi Setan Merah.
Sebuah pertandingan seru akan tersaji di Old Trafford dini hari nanti. Manchester United selaku tuan rumah akan menjamu RB Leipzig pada laga kedua grup H Liga Champions.
United sendiri belakangan kerap berganti-ganti taktik. Terkadang mereka menggunakan skema tiga bek, dan di lain kesempatan mereka menggunakan skema empat bek.
Nagelsmann mengaku sudah menyiapkan rencana untuk semua taktik MU. "Kami sudah menyiapkan beberapa formasi," ujar Nageslmann yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Siap Atasi
Nagelsmann mengetahui bahwa MU belakangan ini gemar berganti-ganti formasi. Namun ia juga menyiapkan sejumlah alternatif untuk meredam stratetgi MU itu.
"Mereka [United] bermain dengan formasi yang berbeda ketika melawan PSG dan Newcastle. Lalu ketika bermain di liga lagi, mereka menggunakan formasi yang berbeda."
"Kami mencoba untuk mengatasi masalah ini. Jadi kita lihat nanti susunan tim kami namun saya rasa kami sudah mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi mereka."
Percaya Diri
Lebih lanjut, Nagelsmann menegaskan bahwa timnya tidka gentar berhadapan dengan Manchester United.
Ia cukup percaya diri Die Roten Bullen mampu memenangkan pertandingan di Old Trafford ini.
"Seperti yang saya sebutkan, kami sedang percaya diri. Kami mengawali perjalanan kami di Liga dengan sangat bagus, permainan kami di Liga Champions juga bagus, sehingga kami bisa berbicara kemenangan di pertandingan besok." ujarnya.
Modal Positif
RB Leipzig mengantongi modal positif jelang duel melawan MU ini.
Pasalnya mereka sudah meraih dua kemenangan beruntun melawan Istanbul Basaksehir dan Hertha Berlin.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming FC Krasnodar vs Chelsea di Vidio
Liga Champions 28 Oktober 2020, 23:50
-
Bibit Prahara di Real Madrid: Benzema Minta Mendy Tidak Oper Bola Pada Vinicius
Liga Champions 28 Oktober 2020, 23:45
-
Psywar Solskjaer: Old Trafford Tetap Angker Walau tanpa Fans, Leipzig!
Bundesliga 28 Oktober 2020, 20:20
-
Bekuk PSG, Solskjaer Pede Manchester United Bisa Lolos ke Final UCL
Liga Eropa UEFA 28 Oktober 2020, 19:40
-
Tantang Manchester United, RB Leipzig Waspadai Dua Pemain Setan Merah Ini
Liga Champions 28 Oktober 2020, 19:20
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR